Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

UTAMA · 12 Feb 2017 02:21 WIB ·

Susah Payah Kalahkan Osasuna, Real Madrid Kembali Gusur Barcelona


 Real Madrid harus kerja keras untuk meraih kemenangan di kandang Osasuna. (ANDER GILLENEA/AFP)  Perbesar

Real Madrid harus kerja keras untuk meraih kemenangan di kandang Osasuna. (ANDER GILLENEA/AFP)

Harianrakyataceh.com – Real Madrid berhasil kembali merebut puncak klasemen dari tangan Barcelona. Hasil itu diraih setelah dipaksa susah payah mengalahkan tim juru kunci klasemen Divisi Primera, Osasuna, dengan skor 3-1, di Estadio El Sadar, Minggu (12/2) dini hari WIB.

Bermain di kandang sendiri, Osasuna tampil agresif demi meladeni Real Madrid. Beberapa kali serangan cepat Osasuna pada awal laga merepotkan pertahanan Los Blancos yang digalang kapten tim Sergio Ramos.

Namun, Real Madrid mampu mencuri gol lebih dahulu pada menit ke-28. Bola sepakan Cristiano Ronaldo dari sudut sempit gagal dibendung oleh kiper Osasuna, Salvatore Sirigu.

Gol itu membuat tuan rumah tersengat. Keunggulan Real Madrid pun tidak bertahan lama. Pada menit ke-36, Osasuna bisa menyamakan skor. Mendapat umpan terobosan dari Juan Rafael Fuentes, Sergio Leon dengan baik memperdaya Keylor Navas dengan tendangan lob.

Real Madrid harusnya bisa kembali unggul pada menit ke-39. Akan tetapi, umpan tarik Ronaldo gagal dikonversi menjadi gol oleh Benzema. Bola sepakan penyerang asal Prancis itu di mulut gawang bisa ditepis Sirigu. Skor 1-1 bertahan sampai peluit akhir babak pertama dibunyikan wasit Ignacio Iglesias.

Tiga menit memasuki babak kedua, Osasuna menggebrak. Leon nyaris membuat tuan rumah berbalik unggul saat bola tendangan melengkung Leon dengan susah payah ditepis oleh kiper El Real, Keylor Navas.

Real Madrid akhirnya bisa kembali memimpin pada menit ke-63. Kesalahan pemain belakang Osasuna dalam menyapu bola dimanfaatkan dengan baik oleh Isco. Eks pemain Malaga itu melepaskan tendangan diagonal mendatar yang membuat bola melesak ke dalam gawang.

Perlawanan sengit Osasuna akhirnya disudahi El Real melalui gol pemain pengganti Lucas Vazquez pada masa injury time. Gol ini tak lepas dari kejelian Ronaldo yang sengaja meloloskan sodoran dari Marcelo kepada Vazquez lewat celah kaki. Vazquez dengan tenang melambungkan bola melewati jangkauan Sirigu guna menutup laga dengan skor 3-0.

Donasi tiga angka membawa Real Madrid kembali bertakhta setelah mengumpulkan 49 angka. Mereka unggul satu poin dari Barcelona yang sempat berada di peringkat pertama usai menang 6-0 di kandang Deportivo Alaves. Madrid juga masih memiliki tabungan dua laga. Sementara, Osasuna makin terbenam di dasar klasemen dengan 10 poin.

SUSUNAN PEMAIN:

Osasuna (4-4-2): 25-Salvatore Sirigu; 3-Cayetano Bonnin (5-David Garcia 15′), 6-Oier, 22-Nikola Vujadinovic, 16-Juan Fuentes (21-Carlos Clerc 53′); 11-Alex Berenguer, 14-Fausto Tienza (24-Raoul Loe 61′), 8-Goran Cuasic, 17-Jaime Romero; 12-Emmanuel Riviere, 7-Sergio Leon

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Kemenhub RI Diingatkan Soal UUPA Dibalik Rencana Pengurangan Bandara Internasional

28 March 2024 - 00:00 WIB

Pj Gubernur Dampingi Menko PMK Kunjungi Warga Penerima Bantuan Pemerintah

27 March 2024 - 22:21 WIB

Upaya Stabilitasi Harga, Pemkab Aceh Besar Gelar Bazar Pangan Murah di Simpang Tiga

27 March 2024 - 17:42 WIB

Pj Bupati Aceh Besar dan Kapolresta Banda Aceh Launching Kampung Bebas Narkoba di Lheu Blang

27 March 2024 - 17:34 WIB

PLN UID Aceh Siap Mendukung PON XXI Aceh – Sumut 2024

27 March 2024 - 17:13 WIB

Polda Aceh Siapkan 3.200 Personel Amankan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah

27 March 2024 - 15:37 WIB

Trending di UTAMA