Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

INTERNASIONAL · 1 Mar 2018 12:45 WIB ·

Ajudan Cantik Trump Mundur karena Motif Asmara?


 Hope Hicks (People) Perbesar

Hope Hicks (People)

Harianrakyataceh.com – Direktur Komunikasi Gedung Putih Hope Hicks mengundurkan diri dari jabatannya setelah bekerja di bawah Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump selama tiga tahun belakangan.

Hicks, 29 tahun, adalah ajudan Trump yang paling lama bersamanya. Ia bekerja dengan Trump sejak sebelum Presiden AS itu mengumumkan akan mencalonkan diri untuk kursi kepresidenan.

“Saya tidak memiliki kata-kata yang pantas untuk berterima kasih kepada Presiden Trump. Saya berharap Presiden dan pemerintahannya bisa sukses memimpin negara kami,” kata mantan model berwajah cantik tersebut seperti dilansir Anadolu Agency.

Hope Hick

Hope Hick (Liberal Mountain)

Pengumuman mundurnya itu dilakukan usai Hicks memberikan testimoni kepada komite intelijen Dewan Perwakilan Rakyat AS selama delapan jam. Dalam sesi itu, ia dikabarkan mengatakan sejumlah kebohongan ringan selama di Gedung Putih, meskitidak pernah benar-benar berbohong mengenai isu-isu penting, termasuk mengenai investigasi terkait keterlibatan Rusia dalam pemilu 2016 AS.

Kabar itu pertama dilaporkan oleh New York Times. Komite investigasi itu mendalami tuduhan yang mengatakan Rusia campur tangan dalam masa-masa kampanye kepresidenan.

Belum jelas mengapa Hicks meninggalkan Gedung Putih. Namun dia diduga memainkan peran besar dalam merancang pernyataan publik Rob Porter, pejabat Gedung Putih yang harus mundur karena kabar dia melakukan KDRT terhadap dua mantan istrinya.

Pada saat itu diketahui Hicks mengencani Porter dan hubungan keduanya pun disorot media.

Trump memuji kinerja Hicks yang menurutnya melakukan kerja yang sangat baik selama di Gedung Putih.

(ina/ce1/iml/met/trz/JPC)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

DK PBB Akhirnya Sepakati Resolusi Gencatan Senjata di Gaza

27 March 2024 - 13:58 WIB

Resolusi Gencatan Senjata di Gaza Akhirnya Disahkan oleh Dewan Keamanan PBB, AS Pilih Abstain

26 March 2024 - 14:13 WIB

Biadab! Tak Kapok Dikecam, Israel Kini Lancarkan Operasi Militer Baru di Khan Younis, Gaza selatan

25 March 2024 - 14:21 WIB

Pj Gubernur Bustami Minta Panita Besar Wilayah Aceh Pacu Persiapan PON

16 March 2024 - 16:48 WIB

20 Warga Palestina Tewas, 155 Luka-luka Akibat Ditembaki Tentara Israel saat Menunggu Bantuan di Jalur Gaza

15 March 2024 - 14:42 WIB

520.000 Warga Zionis Israel Tercatat Menderita Gangguan Mental Sejak 7 Oktober

14 March 2024 - 14:13 WIB

Trending di INTERNASIONAL