Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

NANGGROE BARAT · 1 Mar 2019 07:52 WIB ·

DPRK Minta Pemerintah Bangun Jembatan Keunareh


 Jembatan Keunareh di Dusun Keunareh, Gampong Baroh, Kecamatan Setia Bakti, Aceh Jaya, terbengkalai sejak dibangun tahun 2016 lalu.
Hendra Sayeng/Rakyat Aceh Perbesar

Jembatan Keunareh di Dusun Keunareh, Gampong Baroh, Kecamatan Setia Bakti, Aceh Jaya, terbengkalai sejak dibangun tahun 2016 lalu. Hendra Sayeng/Rakyat Aceh

CALANG (RA) – Wakil Ketua DPRK Aceh Jaya, Teuku Asrizal, meminta pemerintah memprioritaskan pembangunan jembatan hingga fungsional, hingga saat ini masyarakat masih melintasi sungai dengan menggunakan rakit di Dusun Keunareh, Gampong Baroh, Kecamatan Setia Bakti, Aceh Jaya.

Ia mengatakan telah memprioritaskan pembangunan lanjutan jembatan Keunareh yang merupakan salah satu akses masyarakat untuk bertani. “Kami heran kenapa tidak ada masuk dalam program pembangunan tahun 2019. Padahal sebelumnya kami telah membahas pembangunan jembatan tersebut,” katanya, Kamis (28/2).

Dirinya juga menambahkan tentu dengan tidak masuknya pembangunan jembatan Keunareh pada tahun ini. “Saya akan mengawal dengan ketat pembangunan jembatan tersebut agar dapat dimasukkan pada anggaran APBK P tahun 2019 tahun.

Tentu kami sebagai pimpinan sangat menyayangkan kenapa adanya tidak masukkan dalam pembangunan padahal sangat dibutuhkan masyarakat,” kata Asrizal.

Sementara Kabid Binamarga pada PUPR Aceh Jaya, Rahmat Fuadi mengungkapkan, tidak mengetahui secara persis terkait apakah adanya pembahasan pembangunan jembatan tersebut.

“Kami pada tahun ini telah melakukan pengajuan dengan dana otsus Rp1,5 miliar untuk pembangunan tahun 2020. Bangun lantai jembatan hingga berfungsi,” katanya.

Dirinya juga mengatakan sebelumnya pembangunan kerangka tersebut telah dibangun pada tahun 2016. “Dengan adanya dukungan bersama dari pihak DPRK pembangunan akan terealisasi pada tahun depan,” kata Rahmad. (mag-67/bai)

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Kadispora Simeulue: Fasilitas Hanya Jomblo Tapi Semangat Atlet untuk Latihan Sangat Militan 

27 March 2024 - 21:28 WIB

Tim SAR gabungan kembali temukan 6 mayat warga Rohingya di Aceh Jaya, total sudah 9 jenazah

26 March 2024 - 14:38 WIB

Apartemen Kepiting Ala Danlanal Simeulue

25 March 2024 - 21:51 WIB

Polisi Serahkan Berkas Kasus Oknum Timses Caleg Coblos 2 Kali ke Jaksa

21 March 2024 - 14:40 WIB

Kemenpora RI Percayakan Simeulue Gelar Kejuaraan Antarkampung

20 March 2024 - 16:57 WIB

Polres Abdya Ungkap Kasus Selama 2024

19 March 2024 - 20:07 WIB

Trending di NANGGROE BARAT