Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

UTAMA · 26 Jul 2019 10:46 WIB ·

Saat Hari Raya, Bupati Aceh Besar Minta Penerbangan Dihentikan


 Bandara Sultan Iskandar Muda Blang Bintang, Aceh besar
ISHAK MUTIARA/RAKYAT ACEH/DOK Perbesar

Bandara Sultan Iskandar Muda Blang Bintang, Aceh besar ISHAK MUTIARA/RAKYAT ACEH/DOK

ACEH BESAR (RA) – Bupati Aceh Besar Ir Mawardi Ali meminta seluruh maskapai penerbangan yang melakukan take off dan landing di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda untuk menghentikan penerbangan pada saat hari pertama Idul Fitri dan Idul Adha mulai pukul 00.00 sampai dengan pukul 12.00 WIB.

Kepada seluruh komunitas bandara dan kru pesawat diminta untuk melaksanakan shalat Idul Fitri dan Idul Adha di Bandara atau ditempat masing – masing.

Permintaan tersebut disampaikan Bupati Aceh Besar melalui surat imbauan Nomor 451/2019 tanggal 24 Juli 2019/21 Dzulkaidah 1440 H. Ditujukan kepada General Manager PT. Angkasa Pura II, perihal menghentikan penerbangan saat Hari Raya Idul Fitri Dan Hari Raya Idul Adha.

Dalam surat imbauan tersebut disampaikan bahwa sesuai dengan ketentuan undang – Undang Nomor 44 Tahun 1999 tentang penyelenggaraan keistimewaan Provinsi daerah istimewa Aceh, Qanun Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam Nomor 11 tahun 2002 tentang Pelaksanaan Syariat Islam dibidang aqidah, ibadah dan syiar islam dan Undang – Undang Nomor 11 Tahun 2006 tentang Pemerintah Aceh, dan juga mendukung visi dan misi Bupati Aceh Besar “Terwujudnya aceh Besar yang maju, sejahtera dan bermartabat dalam bingkai syariat Islam.

Sehubungan dengan hal tersebut diatas, untuk mewujudkan pelaksanaan syariat Islam dalam segala bidang demi terciptanya lingkungan yang islami di wilayah Aceh Besar, kami menghimbau kepada seluruh maskapai penerbangan yang memasuki wilayah kabupaten aceh Besar agar melakukan hal – hal sebagai berikut: yaitu mentaati segala peraturan dan Undang – undang syariat Islam yang berlaku di wilayah Aceh secara umum dan Aceh Besar secara khusus.

Dalam surat yang diteken Bupati Aceh Besar Mawardi Ali juga meminta semua pihak supaya dapat bekerja dan bisinergi dalam mendukung pelaksanaan syariat islam di wilayah kabupaten Aceh Besar. (ra)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Walau Dijaga Ketat Pengungsi Rohingya di Aceh Barat Terus Kabur

18 April 2024 - 14:42 WIB

Sopir Lupa Tarik Rem Tangan, Truk Meluncur di Jalan Tol

18 April 2024 - 14:36 WIB

Polres Nagan Raya Gelar Patroli Gabungan untuk Tertibkan Tambang Ilegal

18 April 2024 - 10:55 WIB

Hari pertama kerja usai libur Lebaran, 34 ASN Pemkot Banda Aceh alpa

17 April 2024 - 16:02 WIB

Haji Uma Belum Putuskan Maju di Pilkada Mendatang

17 April 2024 - 15:40 WIB

Dubai Banjir Bandang Parah! Ilmuan Sebut Penyebabnya karena Ini

17 April 2024 - 14:52 WIB

Trending di INTERNASIONAL