BIREUEN (RA) – Kepala Dinas Cabang Pendidikan (Kacabdin) Wilayah Bireuen menyerahkan 82 SK Kenaikan Pangkat (KP) dan SK Pensiunan untuk guru SMA, SMK dan SLB di wilayah kerja Kabupaten Bireuen, Rabu (18/3).
Pada kesempatan tersebut, Penyerahan SK rencananya akan dibagikan langsung oleh Sekda Aceh dr. Taqwallah, M.Kes sekaligus menghadiri Musrenbang RKPD Kabupaten Bireuen.
Namun karena adanya kesiagaan dan pencegahan covid-19, sehingga Sekda batal ke Bireuen, sehingga SK dibagikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Aceh Wilayah Bireuen T. Murtadha, S. Sos.
Kepala Dinas Pendidikan Aceh Wilayah Bireuen T. Murtadha, S. Sos dalam sambutannya menyampaikan, sesuai dengan jadwal sebelumnya, hari ini kami serahkan 82 SK ASN dengan rincian, lima SK guru memasuki usia pensiun, 73 SK Kenaikan Pangkat guru dan empat SK Kenaikan Pangkat Tenaga Kependidikan.
“Kenaikan pangkat merupakan penghargaan atas dedikasi dan prestasi dalam melaksanakan tugas serta pengabdian selama ini. Kami akan terus memberikan pemahaman untuk melawan persepsi bahwa mengurus kenaikan pangkat butuh uang,” ujar T Murtadha.
Disebutkan, kenaikan pangkat merupakan salah satu kesejahteraan bagi ASN, sebab itu Pemerintah Aceh membagikan SK Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 1 April 2020 lebih cepat agar dapat diserahkan kepada bagian keuangan Dinas Pendidikan Aceh untuk perubahan kenaikan gaji.
“Ucapan terima kasih atas pengabdian guru yang hari ini menerima SK Pensiun. Walaupun bapak ibu telah pensiun, kami mohon bapak ibu bersedia hadir ke Cabdin Wilayah Bireuen ketika kami membutuhkan bantuan bapak dan ibu untuk memajukan pendidikan di Kabupaten Bireuen,” harapnya. (mag-84/rus)