Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

LHOKSEUMAWE · 27 Mar 2020 08:00 WIB ·

Pimpinan Dayah Diminta Sampaikan Jadwal Libur Puasa


 PASANG MASKER- Kadis Pendidikan Dayah Aceh Utara Tgk. Abdullah Hasbullah, memasang masker kepada Pimpinan Dayah Nahdhatul 'Ulum Gampong Beunot Kecamatan Syamtalira Bayu, Tgk. M.Yusuf Ilyas, sekaligus berkonsultasi rencana jadwal libur Ramadhan dan antisipasi bahaya Covid-19, kemarin. FOR RAKYAT ACEH Perbesar

PASANG MASKER- Kadis Pendidikan Dayah Aceh Utara Tgk. Abdullah Hasbullah, memasang masker kepada Pimpinan Dayah Nahdhatul 'Ulum Gampong Beunot Kecamatan Syamtalira Bayu, Tgk. M.Yusuf Ilyas, sekaligus berkonsultasi rencana jadwal libur Ramadhan dan antisipasi bahaya Covid-19, kemarin. FOR RAKYAT ACEH

ACEH UTARA (RA) – Sehubungan hasil Rapat Tim Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Corona Virus Disease 2019 Aceh Utara, diminta kepada pimpinan dayah untuk menyampaikan jadwal mulai libur memasuki bulan suci Ramadhan 1441 Hijriah.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh Utara, Tgk. Abdullah Hasbullah, S.Ag. MSM, kepada Rakyat Aceh, Kamis (26/3).

Ia mengatakan, penyampaian libur itu perlu dilakukan oleh pimpinan dayah. Termasuk libur panjang lainnya dan jadwal masuk kembali ke dayah atau pesantren di Aceh Utara.

“Tim Kesehatan dari Dinas Kesehatan Aceh Utara akan memeriksa santri di dayah masing-masing sesuai jadwal yang dikirim oleh pimpinan dayah kepada kami,”kata Tgk. Abdullah Hasbullah yang juga mantan Sekwan DPRK Aceh Utara ini.

Ia juga meminta kepada pimpinan dayah dan santri dayah untuk selalu berdoa agar Kabupaten Aceh Utara, dijauhkan dari wabah virus corona. Namun, yang paling utama adalah para santri supaya menjaga pola hidup sehat dan bersih. “Kan lebih baik melakukan upaya pencegahan secara dini daripada mengobati,”pintanya.

Selain itu, Kadis Pendidikan Dayah Aceh Utara juga mengunjungi dan sekaligus memasangkan masker kepada Pimpinan Dayah Nahdhatul ‘Ulum Gampong Beunot Kecamatan Syamtalira Bayu, Aceh Utara, Tgk. M. Yusuf Ilyas. Hal itu dilakukan dalam rangka konsultasi rencana jadwal libur Ramadhan dan antisipasi bahaya Covid-19. (arm/msi)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Dandim 0103/Aceh Utara Bukber dan Santun Anak Yatim

28 March 2024 - 21:15 WIB

BSI Regional Aceh Dorong Penguatan Transaksi Digital Masjid

28 March 2024 - 19:36 WIB

Satnarkoba Polres Lhokseumawe Amankan 26 Tersangka dalam 14 Kasus Narkotika

26 March 2024 - 21:50 WIB

Bulan Purnama 25 Maret 2024 Pasca Penumbra di Lhokseumawe

25 March 2024 - 22:01 WIB

Kapolres Henki Bersama Ketua Bhayangkari Bagi Takjil

22 March 2024 - 05:06 WIB

Polres Aceh Utara Buka Puasa Bersama Anak Yatim

22 March 2024 - 04:59 WIB

Trending di LHOKSEUMAWE