BANDA ACEH (RA) – Kodam Iskandar Muda terima lagi bantuan material kesehatan (matkes) penanggulangan covid-19 dari Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa sebanyak 18 koli, dibandara Sultan Iskandar Muda, Rabu (27/5).
Matkes tersebut tiba di Bandara Sultan Iskandar Muda, Aceh Besar, pukul 15.30 WIB menggunakan pesawat Garuda Indonesia.
Bantuan tersebut diterima Panglima Kodam Iskandar Mayjen TNI Hassanudin, yang diwakili oleh Waaslog Kasdam IM Letkol Inf Eka Oktavian Wahyu Cahyono yang kemudian diserahkan ke Kakesdam IM, Kolonel Ckm Dr Ismi.
Dan terakhir diserahkan ke Karumkit TK II Banda Aceh, Kolonel Ckm Dr Gaguk Prasetya di posko penanganan covid-19 Rumkit Kesdam IM.
Bantuan itu nantinya akan didistribusikan ke Rumah Sakit jajaran Kodam Iskandar Muda, seperti Rumkit TK II/Banda Aceh 6 koli, Rumkit TK IV/Lhokseumawe 6 koli, Dan Rumkit TK IV/Meulaboh sebanyak 6 koli. (ril/bai)