Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

DAERAH · 8 Sep 2020 07:39 WIB ·

Jalan Amblas Makin Parah Bupati Lakukan Peninjauan


 Bupati Bener Meriah Sarkawi, meninjau jalan amblas yang nyaris putus di Kampung Tembolon, Kecamatan Syiah Utama, Kabupaten MASHURI/RAKYAT ACEH Perbesar

Bupati Bener Meriah Sarkawi, meninjau jalan amblas yang nyaris putus di Kampung Tembolon, Kecamatan Syiah Utama, Kabupaten MASHURI/RAKYAT ACEH

REDELONG (RA) – Bupati Bener Meriah, Sarkawi, bersama perwakilan PU Provinsi Aceh melakukan meninjau langsung kondisi jalan amblas di Kampung Tembolon, Kecamatan Syiah Utama, Kabupaten Bener Meriah, Senin (7/9).

Kegiatan peninjauan tersebut turut juga dihadiri oleh wakil Ketua I DPRK Bener Meriah Khusnul, mantan Camat Syiah Utama Khalisudin, Plt Kalak dan sekretaris BPBD, Plt Camat Syiah Utama serta pihak PLN.

Bupati Bener Meriah dalam kesempatan tersebut menyampaikan agar seluruh pihak rekanan yang bekerja di Kabupaten Bener Meriah agar bekerja maksimal dan memperhatikan kualitas.

“Kita melihat, aspal ini sangat tipis meskipun sumber amblas ini disebabkan oleh mata air yang berada di bawah, kondisi ini diperparah akibat tipisnya lapisan aspal,” ungkapnya.
Sebutnya, status jalan tersebut merupakan jalan provinsi dan untuk menghindari masalah anggaran jalan tersebut akan dikerjakan oleh pihak provinsi.

“Tadi pihak provinsi juga sudah berkomitmen dan mengaku akan menyegerakan langkah antisipasi sementara, sebab ini bersifat urgen dan tidak ada alternatif lain,” ujarnya.

Selanjutnya Sekretaris Komimpo Bener Meriah, Kahlissudin, yang juga ikut mendampingi Bupati Bener Meriah menyampaikan kondisi jalan amblas di Kampung Tembolon hari ini semakin parah, sehingga pengguna jalan yang melintas harus di bantu dorong.

Selain itu katanya, kayu besar yang sebelumnya nyaris rubuh terancam menimpa badan jalan dan tiang listrik serta penguna jalan yang melintas sehingga pihak BPBD dan PLN langsung berencana melakukan eksekusi dengan melakukan penebangan terhadap pohon tersebut.

Menurutnya, jalan tersebut sangat bersifat urgen dan harus segera ditangani guna menghindari kecelakaan. “Saat ini pihak propensi merancang apakah jalan tersebut dialihkan atau di perbaiki sebab, kerusakan sangat parah selain amblas tanah dari atasnya juga longsor,” katanya.

Pihaknya juga memperkirakan, jalan amblas di Kampung Tembolon mencapai 20 meter sehinga harus membutuhkan anggaran yang besar untuk memperbaikinya.

“Tidak hanya itu masih banyak jalan yang juga amblas di sepajang jalan lintas Pondok Baru-Samar Kilang, yang juga harus segera diperbaiki,” ungkapnya.

Banyaknya jalan yang amblas katanya, mengakibatkan ruas jalan menyempit sehingga sering terjadi kecelakaan. “Saya pribadi saat bertugas sudah pernah ditabrak oleh warga yang menghidari jalan amblas tersebut padahal kami dalam kondisi berhenti,” jelasnya. (uri/bai)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

GM Hotel Parkside Berniat Ikut Pilkada Gayo Jalur Independen

28 March 2024 - 21:08 WIB

BSI Regional Aceh Dorong Penguatan Transaksi Digital Masjid

28 March 2024 - 19:36 WIB

Dampak Cuaca Ekstrem, Petani di Aceh Tamiang Siram Tanaman 2-3 Kali Sehari

28 March 2024 - 06:23 WIB

Polres Bireuen Musnahkan 27,5 Kg Sabu dan 5000 Butir Ekstasi

25 March 2024 - 18:16 WIB

Kapolres Jatmiko Bangunkan Warga Bireuen untuk Sahur

24 March 2024 - 16:56 WIB

Bahron Bakti Diangkat Jadi Sekda Pidie Jaya

22 March 2024 - 15:02 WIB

Trending di DAERAH