Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

NANGGROE BARAT · 10 Nov 2020 07:21 WIB ·

Pemkab Abdya Terima Penghargaan WTP


 Rakyat Aceh Perbesar

Rakyat Aceh

BLANGPIDIE (RA) – Pemerintah Kabupaten Abdya menerima penghargaan dari Pemerintah Republik Indonesia atas capaian Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) lima kali berturut-turut untuk laporan keuangan pemerintah daerah tahun anggaran 2015 s/d 2019.

Penghargaan WTP itu diserahkan oleh Menteri Keuangan RI melalui Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) tipe A2, Andi Khairuddin kepada Bupati Abdya Akmal Ibrahim yang berlangsung di Pendopo setempat, Senin (9/11).

Kepala KPPN Tapaktuan Andi Khairuddin seusai menyerahkan penghargaan tersebut menyatakan sangat berterimakasih kepada pemkab Abdya ini yang sudah bertahan selama lima tahun secara konsisten dalam capaian laporan keuangan terbaik dan meraih WTP.
“Ini sebuah prestasi yang luar biasa dalam mempertahankan,” katanya.

Menurutnya, pemkab Abdya telah mampu bertahan dalam ini dan bersaing dengan beberapa daerah lain.

“Kita harapkan kedepan terus untuk mengontrol dan menjaga keuangan sehingga bisa setiap WTP ini tetap kita peroleh ditahun ini. Meskipun suasana saat ini dilanda pandemi,” harapnya.

Selain itu disebutkan, kehadiran KPPN di Aceh Selatan ini sebagai sayap dari pemerintah pusat yang bertugas untuk menyalurkan dana APBN untuk wilayah Abdya, Aceh Selatan, Subulussalam dan Singkil.

“Dari Rp1,2 triliun dana yang kami kelola tahun ini, 30 persen ada di Abdya,” katanya.
Bupati Akmal dalam sambutannya menyebutkan WTP ini dimulai sejak periode lalu Bupati Jufri Hasanuddin hingga periode sekarang. Oleh sebab itu diharapkan terus mencari yang lebih baik. Artinya bukan yang lalu selalu salah, akan tetapi harus ditingkatkan yang lebih baik.

“Ini tidak boleh berhenti,” tegasnya.
Disamping itu, Bupati Akmal juga berterima kasih kepada seluruh aparat pengawasan yang telah menjalankan sesuai dengan aturan-aturan yang ada.

“Tentu harapan ini tertuju pada ASN untuk menentukan yang terbaik yang mungkin kita lalukan,” ucapnya. (mat/rus).

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Kadispora Simeulue: Fasilitas Hanya Jomblo Tapi Semangat Atlet untuk Latihan Sangat Militan 

27 March 2024 - 21:28 WIB

Tim SAR gabungan kembali temukan 6 mayat warga Rohingya di Aceh Jaya, total sudah 9 jenazah

26 March 2024 - 14:38 WIB

Apartemen Kepiting Ala Danlanal Simeulue

25 March 2024 - 21:51 WIB

Polisi Serahkan Berkas Kasus Oknum Timses Caleg Coblos 2 Kali ke Jaksa

21 March 2024 - 14:40 WIB

Kemenpora RI Percayakan Simeulue Gelar Kejuaraan Antarkampung

20 March 2024 - 16:57 WIB

Polres Abdya Ungkap Kasus Selama 2024

19 March 2024 - 20:07 WIB

Trending di NANGGROE BARAT