Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

NANGGROE BARAT · 11 Nov 2020 12:13 WIB ·

Bupati Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Gampong Sango


 Bupati Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Gampong Sango Perbesar

Calang – Bupati Aceh Jaya, T Irfan TB membesut korban kebakaran rumah di Desa Sango Kecamatan Jaya, Aceh Jaya, Rabu (11/10).

Usai acara tersebut, Bupati Aceh Jaya, T Irfan TB kepada awak media mengungkapkan, tragedi (kebakaran rumah) tersebut merupakan sebuah teguran untuk semuanya. Dibalik semua ini tentunya juga tersimpan hikmah untuk dipetik.

“Kita juga memberikan sejumlah bantuan kepada para korban. Kita juga memerintahkan dinas terkait untuk mendata ulang untuk proses diberikan bantuan lanjutan,” ujarnya.

Sementara itu, Kapala Dinas Sosial Aceh Jaya, Ibnu Abbas mengungkapkan, pihaknya telah menyalurkan bantuan masa panik di malam (Selasa, 11/10/2020) usai terjadinya kebakaran.

“Malam saat usai kebakaran kita langsung menyalurkan bantuan masa panik berupa sembako, pakaian, kain dan perlengkapan salat. Selain itu juga menyerahkan kayu, seng, papan untuk bahan rehab rumah dan bantuan tersebut diterima langsung oleh pihak keluarga,” ujarnya.

Sebagaimana dilaporkan sebelumnya, Api membakar Tiga unit rumah warga di Desa Sango Kecamatan Jaya, Ace Jaya, Selasa (10/11/2020). 4 unit rumah lainnya mengalami rusak ringan akibat imbas kebakaran tersebut.

Kalak BPBK Aceh Jaya, Fajri melalui Petugas PUSDALOPS-PB, Destian Yurisfan menjelaskan, penyebab terjadinya kebakaran masih dalam peroses penyelidikan pihak berwajib. Namun, untuk dugaan sementara api bersumber dari arus pendek listrik.

3 unit rumah terbakar tersebut merupakan milik Ardiansyah, Fatimah Sa’i dan Abdullah. Mereka merupakan warga Desa sango Kecamatan Jaya. Masing-masing mereka sementara mengungsi ke tempat saudara

Saat melakukan pemadaman api, BPBK Aceh Jaya mengerahkan 1 unit armada damkar pos Jaya dan 1 unit armada damkar pos Sampoiniet serta dibantu TNI, PolRI serta masyarakat setempat

kebakaran diperkirakan terjadi pukul 12.30 WIB dan Api dapat dipadamkan pada pukul 13.30 WIB. (kominfo)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Kapolres Nagan Raya akan Tindak SPBU Nakal yang Rugikan Masyarakat

29 March 2024 - 12:05 WIB

Safari Ramadhan, Tim Pemerintah Aceh dan Pj Bupati Iswanto Sambangi Masjid Syuhada Neuheun

29 March 2024 - 11:47 WIB

Antisipasi Praktik Curang Penjualan BBM, Polisi Cek Sejumlah SPBU di Gayo Lues

28 March 2024 - 22:25 WIB

Dirlantas Polda Aceh bersama IMBI Bagikan Takjil dan Beras kepada Pengendara

28 March 2024 - 21:06 WIB

Modus Penipuan Catut Namanya Kembali Terjadi, Ini Klarifikasi dan Himbauan Haji Uma

28 March 2024 - 21:00 WIB

Ditlantas Polda Aceh dan IMBI Aceh Bagikan Sembako dan Takjil

28 March 2024 - 19:06 WIB

Trending di UTAMA