IDI (RA) – Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Timur Mahyuddin, mengharapkan kepada seluruh OPD agar pengelolaan anggaran tahun 2021 dengan tepat sasaran. Hal ini disampaikannya saat membuka rapat koordinasi pelaksanaan optimalisasi anggaran dan launching lelang perdana Pemkab Aceh Timur, di gedung ISC, Selasa (12/1).
Sekda menambahkan, dalam upaya meningkatkan sumber daya manusia, ASN dituntut menggunakan teknologi informasi untuk pengelolaan keuangan daerah. Hal ini penting dilakukan agar pengelolaan keuangan daerah di setiap perangkat daerah terlaksana secara akuntabel.
“Merujuk pada aturan Permendagri No 70 tahun 2019 Pemerintahan Daerah diwajibkan untuk menerapkan sistem informasi pemerintahan daerah SIPD. Tentunya dalam perjalanan memang masih terdapat berbagai kendala, tetapi tugas pemerintahan tidak boleh terhenti dalam memberikan pelayanan,” kata Mahyuddin.
Selain itu dalam upaya meningkatkan kinerja aparatur sipil negara, tahun 2021 Pemkab Aceh Timur secara perdana menerapkan e-Kinerja sekaligus memperlakukan tambahan penghasilan pegawai TPP.
“Pemberlakuan ini tentunya menjadi motivasi kerja bagi ASN dalam menjalankan roda pemerintahan dan memberikan pelayanan kepada masyarakat secara maksimal,” kata Sekda.
Rapat koordinasi pelaksanaan optimalisasi anggaran dan launching lelang perdana Pemkab Aceh Timur ini difasilitas oleh bagian organisasi Setdakab Aceh Timur dengan peserta sebanyak 135 orang.
“Kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan pemahaman kepada seluruh perangkat daerah sehingga anggaran tahun 2021 dapat terlaksana dengan tepat dan akuntabel,” ujar Kabag Organisasi Setdakab Aceh Timur, Dedy Prayitno SSTP MA. (mol/bai).