Harianrakyataceh.com – Sebanyak 676 dari total 733 orang tenaga kesehatan di RSUD Kota Langsa, telah dilakukan penyuntikan vaksin Sinovac tahap dosis kedua.
“Angka tersebut telah mencapai 99,22 persen, sisanya akan dilakukan penyuntikan pada tahap berikutnya nanti,” sebut Humas RSUD Langsa, Aswin SKM, Selasa (2/3).
Menurut Aswin, RSUD Langsa telah menuntaskan penyuntikan vaksin dosis kedua terhadap tenaga kesehatan pada tanggal 25-28 Februari kemarin.
Tambah dia, tenaga kesehatan yang belum divaksin pada tahap pertama, lantaran hasil screning kesehatannya tidak dibenarkan untuk ikut divaksin.
“Nah, mereka (tenaga kesehatan) yang belum divaksin ini akan masuk pada tahap selanjutnya,” terang Aswin.
Untuk tahap vaksinasi selanjutnya akan bersamaan dengan anggota TNI/Polri. Dimana, tenaga kesehatan dimaksud telah didata ulang dan dilaporkan ke pihak Dinas Kesehatan Provinsi Aceh.
Sementara, unsur Forkompimda Kota Langsa telah usai dilakukan penyuntikan vaksin Sinovac untuk dosis kedua. Diantaranya, Wakil Walikota Langsa, Dr Marzuki Hamid MM.
Kemudian, Kapolres Langsa, AKBP Agung Kanigoro Nusantoro dan Dandim 0104/Aceh Timur, Letkol Czi Hasanul Arifin Siregar. (put)