Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

DAERAH · 14 Apr 2021 17:15 WIB ·

Marzuki Hamid Serahkan Sembako Untuk Najarwati


 Wakil Walikota Marzuki Hamid menyerahkan sembako kepada TKI yang sempat terlantar di Malaysia. Rakyat Aceh/Ray Iskandar. Perbesar

Wakil Walikota Marzuki Hamid menyerahkan sembako kepada TKI yang sempat terlantar di Malaysia. Rakyat Aceh/Ray Iskandar.

HARIANRAKYATACEH.COM –  Wakil Wali Kota  Langsa Marzuki Hamid, MM, berkunjung sekaligus menyerahkan bantuan sembako untuk Najarwati warga Gampong Asam Peutik kec. Langsa Lama yang sempat terlantar di Malaysia,  Rabu 14/4).

Najarwati tercatat sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal kota Langsa bekerja di Malaysia yang dikabarkan sempat terlantar di negeri Jiran beberapa waktu lalu.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Walikota Marzuki Hamid mengatakan wanita kelahiran 1978 itu telah bekerja setahun lebih sebagai pekerja rumah tangga. Namun, setengah perjalanan ia mengalami perlakuan yang tidak baik dari majikannya.

 Dan sebelumnya ibu Najarwati ini telah dijanjikan pekerjaan di sana. Namun oleh majikannya dia diperlakukan tidak baik sehingga ia memilih meninggalkan tempat pekerjaan itu,” jelasnya.

Selanjutnya, Marzuki Hamid menyebutkan karena dia melarikan diri seluruh dokumennya ikut dihilangkan oleh majikan yang membuat Najarwati kesulitan mencari pekerjaan baru hingga dia terlantar.

Setelah terlantar melalui keluarganya dia meminta kepada Pemerintah Kota Langsa untuk difasilitasi supaya bisa kembali ke daerah asalnya.

“Pemko Langsa melalui Dinas Sosial, Baitul Mal bekerjasama dengan KBRI mencoba memfasilitasi untuk proses pemulangan,”

“Alhamdulillah berkat kerjasama semua pihak, ibu Najarwati pada hari ini sudah berada bersama keluarga dalam keadaan sehat,” kata Marzuki Hamid.

Hal senada juga diungkapkan Kepala Dinas Sosial kota Langsa, Armia  bahwa setelah mendapati kabar tersebut pihaknya segera melaporkan berita ini kepada atasannya untuk mendapatkan masukan dan kebijakan.

Dari hasil laporan kami, bapak Walikota bersama Wakil walikota Langsa meminta Dinas Sosial dan Baitul Mal untuk segera diproses pemulangannya,” ujar Armia.

Sementara biaya yang dikeluarkan pemerintah kota Langsa, kata Armia, sebesar sepuluh juta rupiah untuk pemulangan TKI tersebut.

Najarwati mengaku terharu pasalnya atas bantuan dan kebaikan pemerintah kota Langsa ia kini bisa kembali bersama keluarga dengan selamat.

“Terimakasih bapak walikota dan bapak wakil walikota yang telah membantu saya. Kebaikan ini tidak dapat saya balas,” tutup Najarwati.(ris)

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Ketua DPRK Bireuen Minta Kuota Khusus Sekolah Kedinasan untuk Santri

19 March 2024 - 14:45 WIB

Satpol PP WH Lhokseumawe Amankan Anak di Bawah Umur Mabuk Lem, Lalu Dimasukkan ke Dayah

18 March 2024 - 18:39 WIB

Jelang Penutupan, Satgas TMMD ke -119 Kodim 0102/Pidie Kebut Semua Sasaran Fisik

18 March 2024 - 14:04 WIB

Kerjar Target, Satgas TMMD Ke-119 Kodim 0102/Pidie Kebut Pengerjaan Jembatan

17 March 2024 - 13:11 WIB

Kepulangan 28 Nelayan Dari Thailand Disambut Haru Keluarga

17 March 2024 - 02:06 WIB

Buka Selama Ramadan, Tempat Billiard di Lhokseumawe Ditertibkan

16 March 2024 - 17:17 WIB

Trending di DAERAH