Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

DAERAH · 11 Jun 2021 14:36 WIB ·

Warkop dan Cafe Disegel, 19 Pengunjung Jalani Swab Antigen


 Penyegelan warkop di Lhokseumawe. Ist Perbesar

Penyegelan warkop di Lhokseumawe. Ist

HARIANRAKYATACEH.COM – Melanggar Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di tengah sosialisasi pandemic COVID-19- hingga pukul 22.WIB, jajaran Polres Lhokseumawe bersama tim gabungan kembali menyegel tiga warung kopi (warkop) dan kafe di wilayah Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kasubag Humas Salman Alfarisi SH MH mengatakan, dalam Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) tersebut tiga warkop atau kafe yang disegel itu yakni, Cendana Corner Coffee di Jalan Darussalam, Warkop Di Sagoe di Jalan Samudera dan Warkop Mini di kawasan Simpang Legos.

Selain menyegel tiga warkop, juga melakukan swab antigen terhadap 19 pengunjung dan karyawan, Kamis malam.

“Di Cendana Corner Coffe sebanyak empat orang di swab antigen. Di warkop di Sagoe sebanyak 15 orang, total semua ada 19 orang. Hasilnya, negatif. Selanjutnya, semua pelanggar ini diberikan teguran secara lisan,” ujarnya.

Selain melakukan penindakan, lanjutnya, tim gabungan juga mensosialisasikan kepada masyarakat agar bersedia mengikuti vaksinasi gratis yang diselenggarakan oleh pemerintah bekerjasama dengan TNI dan Polri.

” Patuhi protokol kesehatan, jaga iman dan imun tubuh, semoga kita terhindar dari Covid-19,” ajak Salman (ung)

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Himamen Unimal Rayakan Milad ke-20 dan Buka Puasa Bersama

29 March 2024 - 05:02 WIB

Dandim 0103/Aceh Utara Bukber dan Santun Anak Yatim

28 March 2024 - 21:15 WIB

BSI Regional Aceh Dorong Penguatan Transaksi Digital Masjid

28 March 2024 - 19:36 WIB

Dampak Cuaca Ekstrem, Petani di Aceh Tamiang Siram Tanaman 2-3 Kali Sehari

28 March 2024 - 06:23 WIB

Satnarkoba Polres Lhokseumawe Amankan 26 Tersangka dalam 14 Kasus Narkotika

26 March 2024 - 21:50 WIB

Bulan Purnama 25 Maret 2024 Pasca Penumbra di Lhokseumawe

25 March 2024 - 22:01 WIB

Trending di LHOKSEUMAWE