Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

EKBIS · 24 Jun 2021 17:25 WIB ·

Berkat Program TJSL PLN, Harapan Siswa SDN 02 Teluk Nibung Punya Tempat Wudhu dan MCK Segera Terwujud


 Manager ULP Singkil Yandri Doni didampingi oleh Supervisor Teknik Pulau Balai Muhammad Ihsan dan Supervisor Pembangkit Rizki Zulhanda serahkan bantuan secara simbolis yang diterima langsung oleh kepala desa, Miswadi, Kamis (24/06/2021). FOTO RAHMAD Perbesar

Manager ULP Singkil Yandri Doni didampingi oleh Supervisor Teknik Pulau Balai Muhammad Ihsan dan Supervisor Pembangkit Rizki Zulhanda serahkan bantuan secara simbolis yang diterima langsung oleh kepala desa, Miswadi, Kamis (24/06/2021). FOTO RAHMAD

HARIANRAKYATACEH.COM – Di zaman modern dan serba digital sekarang ini, rasanya tidak mungkin saja jika masih ada sekolah yang belum mempunyai fasilitas tempat wudhu dan MCK yang layak. Tapi itulah kenyataannya yang kita temui di SDN 02 Desa Teluk Nibung, Kecamatan Pulau Banyak , Kabupaten Aceh Singkil .

Sedih dan miris rasanya disaat teman-teman sebaya mereka bisa bersekolah digedung yang bagus dengan fasilitas yang lengkap, anak-anak sekolah disini justru untuk tempat wudhu dan MCK yang layak saja mereka tidak punya.

Tapi sekarang mereka sudah bisa tersenyum bahagia. Harapan yang dulu hanya angan-angan semata, sebentar lagi akan segera terwujud.

Melalui PLN Peduli Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) tahun 2021, PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Aceh melalui UP3 Subulusalam dan PLN ULP Singkil menyerahkan bantuan Pembangunan Tempat Wudhu dan MCK untuk SDN 02 desa Teluk Nibung, kecamatan Pulau Banyak , Kabupaten Aceh Singkil.

Penyaluran bantuan ini diberikan langsung oleh Manager ULP Singkil Yandri Doni didampingi oleh Supervisor Teknik Pulau Balai Muhammad Ihsan dan Supervisor Pembangkit Rizki Zulhanda yang diterima langsung oleh kepala desa, Miswadi.

Manager ULP Singkil berharap semoga bantuan yang diberikan oleh PLN ini dapat berguna untuk sekolah dan masyarakat yang berada didesa Teluk Nibung. Karena selain digunakan oleh pihak sekolah, tempat wudhu dan MCK inipun nantiknya juga bisa digunakan oleh masayarakat sekitar untuk kemudahan dalam beribadah karena sudah mempunyai tempat wudhu. Bantuan yang kami berikan melalui program TJSL merupakan komitmen perusahaan terhadap pembangunan yang berkelanjutan dengan memberikan manfaat pada Lingkungan Sosial dimana PLN berada”.

Bapak Miswadi selaku kepada desa memberikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada seluruh insan PLN atas bantuan yang diberikan pihak PLN, karena manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat dan beliau juga mendoakan agar kehandalan listrik di Aceh Singkil terus aman dan handal.

Harapan yang sangat besar dari beliau, semoga ditahun-tahun berikutnya masih ada bantuan yang bisa diberikan untuk masyarakat desa Teluk Nibung. (rao)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Berbagi Kebahagiaan Ramadan, PT Solusi Bangun Andalas Santuni Anak Yatim

28 March 2024 - 19:44 WIB

Epson Indonesia Sajikan Bukber Spektakuler, Sinergi Bersama Media dan Hikmah Ramadan

28 March 2024 - 13:45 WIB

Tips Berkendara Aman Saat Bulan Puasa

28 March 2024 - 13:15 WIB

Ramadan Penuh Makna, The Reiz Suites, Artotel Curated Medan Bagikan Sembako Ke Beberapa Rumah Tahfidz Dan Panti Asuhan

28 March 2024 - 11:38 WIB

Telkomsel Berbagi Harapan dan Perkuat Semangat Kebersamaan

28 March 2024 - 00:01 WIB

Kadispora Simeulue: Fasilitas Hanya Jomblo Tapi Semangat Atlet untuk Latihan Sangat Militan 

27 March 2024 - 21:28 WIB

Trending di NANGGROE BARAT