HARIANRAKYATACEH.COM – PLN UP3 Lhokseumawe berkesempatan menyalurkan bantuan kepada 15 UMKM binaan Rumah BUMN Aceh Utara yang bergerak di bidang kuliner, Senin (28/06/2021).
Manager PLN UP3 Lhokseumawe, Muhammad Haiqal, didampingi Manager Bagian KSA, Zulkarnaini menyerahkan bantuan Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) kepada 15 UMKM.
Harapan dengan adanya TJSL yang disalurkan oleh PLN UP3 Lhokseumawe dapat mendukung kegiatan UMKM, karena dengan adanya bantuan ini dapat memotifasi pelaku UMKM untuk lebih berinovasi dan mampu bersaing di pasar nasional dengan produk UMKM yang kita banggakan. Terlebih dengan kompor induksi ini pelaku UMKM dapat menghemat biaya produksi lebih besar di bandingkan menggunakan kompor gas LPG, sehingga pelaku UMKM dapat keuntungan yang lebih saat menggunakan kompor induksi sebagai alat untuk melakukan kegiatan usaha. Kedepan PLN UP3 Lhokseumawe terus mencari dan siap memberikan bantuan kepada pelaku UMKM.
“Kami sangat berterimakasih kepada PLN UP3 Lhokseumawe yang telah memberikan bantuan kepada pelaku usaha kecil seperti kami, dengan adanya bantuan ini kami sangat terbantu dalam terlebih disaat kondisi pandemi COVID-19 seperti ini, dan terimakasih kasih juga untuk Rumah BUMN yang telah membina pelaku UMKM dalam bentuk pelatihan di Rumah BUMN” Tutup Yanti.
Dan kemudian pada kesempatan ini juga, Rumah BUMN Aceh Utara memberikan pelatihan kegiatan dalam mendesain iklan produk UMKM, hal ini dilakukan untuk meningkatkan penjualan UMKM dikarenakan iklan sangat penting dalam proses bisnis dari mulai usaha yang sudah besar maupun UMKM.
“Pelatihan ini sangat bermanfaat untuk kami pelaku usaha kecil karena dengan pelatihan ini kami bisa mendesain iklan menggunakan HP Android kami dan langsung bisa kita share di sosial media kami sendiri, ini merupakan ilmu baru untuk kami dan penggunaan nya pun sangat mudah dan simple” tutup ibu lia owner Aceh souvenir dan Craft. (ra)