Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

Uncategorized · 27 Aug 2021 20:11 WIB ·

Kapolres AKBP Pandji Santoso: Hoaks Isu Sosok Misterius dan Bertopeng


 Kapolres Simeulue AKBP Pandji Santoso ‎ Perbesar

Kapolres Simeulue AKBP Pandji Santoso ‎

HARIANRAKYATACEH.COM – Sosok misterius berpenampilan pakaian hitam dan bertopeng atau warga lokal sering sebut “jogak”, telah hebohkan warga desa Sua – Sua, Kecamatan Teupah Tengah, Kabupaten Simeulue.

Isu sosok misterius itu yang menghebohkan warga dan menyebar ke 10 Kecamatan dalam Kabupaten Simeulue dan harianrakyataceh.com, menghimpun informasinya dari berbagai kalangan yang layak menjadi narasumber termasuk Ali Afuan, Camat Teupah Tengah.

Camat Teupah Tengah merincikan asal muasal informasi ‎isu sosok misterius itu, yang mulai tersebar dikalangan warga desa Sua – Sua, Kecamatan Teupah Tengah, sejak Jumat (20/8) lalu dari Benu (27) warga setempat, saat memancing di sungai dalam desanya, dan saat memancing melihat sosok hitam, tinggi besar mendekati dirinya.

Lalu Benu memilih melarikan diri dan menemui dan menceritakan sosok misterius itu kepada warga desa Sua-Sua, kemudian cerita tersebut menyebar dan menimbulkan rasa was-was masyarakat, dan menyebut sosok mesterius berpakaian hitam dan bertopeng itu “jogak”.

‎Puncak kembali terjadi isu sosok misterius itu, Kamis malam (26/8) sekitar pukul 20:00 WIB. Elsa (23) ibu rumah tangga  warga Desa Sua-Sua, melihat jari tangan manusia yang menyembul diatas daun pintu dapurnya dan kemudian Elsa berteriak minta tolong, serta saat kejadian suami dari yang bersangkutan sedang tidak berada dirumah.

Teriakan minta tolong tersebut, ‎didengar warga dan kemudian mendatangi asal muasal teriakan minta tolong, kemudian muncul asumsi berdasarkan informasi awal peristiwa yang dialami Benu pada Jumat (20/8) ketika didatangi dan didekati sosok misterius dalam kegelapan malam saat memancing di sungai Desa Sua-Sua.

“Informasi sosok berpakaian hitam, tinggi‎ itu bermula pada malam Jumat lalu atau Kamis malam dari saudara  Benu yang sedang memancing di sungai, bahwa dalam kegelapan malam itu saudara Benu didatangi sosok misterius. Lalu isu itu muncul lagi semalam, ketika saudari Elsa melihat 10 jari tangan manusia diatas daun pintu dapurnya dan berteriak minta tolong, kemudian isu itu warga kaitkan cerita saudara Benu”, kata Camat Teupah Tengah, kepada harianrakyataceh.com, Jumat (27/8).

Masih menurut Camat Teupah Tengah‎, lalu warga berkumpul dan berpatroli untuk mencari sosok misterius tersebut, namun kondisi kembali normal setelah turun tangan pihak Pemerintah Kecamatan Teupah Tengah dan pihak aparat berwajib untuk menenangkan warga dan mempastikan isu yang meresahkan itu.

“Biasanya sosok misterius itu, warga sering sebut jogak yang akan melakukan kejahatan berupa penculikan. Alhamdulillah saat ini kembali normal dan warga kita minta tetatp tenang serta saat ini pihak  berwajib sudah melakukan penyelidikan dan isu itu tidak benar atau hoaks”, imbuh Ali afuan.

Pihak Kepolisian Resort Simeulue yang turun kelokasi untuk mempastikan dan memberikan kenyamanan dari sebaran isu hoaks tersebut. “Kita sudah kelokasi dan isu itu hanya asumsi, halusinasi dan ‎sehingga kita pastikan informasi itu hoaks, informasi tidak benar. Warga tetap tenang dan tetap beraktifitas seperti biasa”, kata Kapolres Simeulue AKBP Pandji Santoso, kepada harianrakyataceh.com, Jumat (27/8) (ahi).

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

GM Hotel Parkside Berniat Ikut Pilkada Gayo Jalur Independen

28 March 2024 - 21:08 WIB

H. Musannif, Ketua Yayasan Darul Ihsan Peusijuk dan Kukuhkan 242 Alumni Angkatan XIX

27 March 2024 - 18:24 WIB

Pj Gubernur Aceh Bersama Pj Bupati Aceh Besar Santuni 25 Anak Yatim

22 March 2024 - 17:09 WIB

Peringati Earth Hour, Pj Bupati Aceh Besar Serukan Pemadaman Lampu Selama 1 Jam 

22 March 2024 - 16:30 WIB

Kapal pengangkut Rohingya diduga terbalik di perairan Aceh Barat

20 March 2024 - 14:36 WIB

Ketua Yayasan Laskar Cabut Laporan dan Minta Maaf kepada Kapolres Sabang

20 March 2024 - 11:25 WIB

Trending di Uncategorized