Dr Muammar Khaddafi : Penyesuaian Harga BBM Sudah Tepat
Perbesar
Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Malikussaleh Lhokseumawe, Dr. Muammar Khaddafi, S.E., M.Si., Ak. CA. CMA. CIBA
HARIANRAKYATACEH.COM I LHOKSEUMAWE – Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Malikussaleh Lhokseumawe, Dr. Muammar Khaddafi, S.E., M.Si., Ak. CA. CMA. CIBA menilai bahwa dalam penyesuaian harga BBM yang dilakukan pemerintah sudah sesuai dengan implementasi regulasi Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM Nomor 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.
“Langkah tepat pemerintah untuk penyesuaian harga BBM dikarenakan hal ini akan berdampak baik untuk stabilitas ekonomi Indonesia sehingga dapat mengurangi subsidi energi yang sangat tinggi”. ujarnya, Minggu (4/9/2022)
Saat ditemui di Universitas Malikussaleh, pihaknya juga memberikan pandangan bahwa Sebanyak 80 persen masyarakat yang menikmati subsidi BBM adalah orang-orang mampu, sementara 20% masyarakat kurang mampu. Hal ini yang harus dijaga melalui mekanisme pengalihan anggaran yang sebelumnya difokuskan pada subsidi energi, dibalikkan prioritasnya kepada masyarakat yang betul-betul membutuhkan.
“Subsidi tersebut dapat dialihkan secara langsung kepada kelompok masyarakat kurang mampu agar manfaatnya lebih terasa dan tepat sasaran serta juga dapat dialihkan ke sektor pendidikan untuk dapat memberikan dampak langsung ke masyarakat”, imbuhnya.
Banyak ditemui bahwa pengusaha-pengusaha yang bergerak dalam sektor pertambangan juga masih menggunakan BBM jenis solar subsidi, sehingga ini juga mnejadi sebuah tolak ukur bahwa BBM subsidi masih dari kata jauh dinikmati oleh rakyat golongan ke bawah. (*)
Artikel ini telah dibaca 66 kali
Baca Lainnya
Trending di METROPOLIS