Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

NASIONAL · 3 Dec 2022 16:57 WIB ·

Hadiri Undangan Pemerintah India, Wahdah Islamiyah Sampaikan Kunci Kerukunan Hidup Masyarakat Indonesia Di Tengah Keberagaman


 Hadiri Undangan Pemerintah India, Wahdah Islamiyah Sampaikan Kunci Kerukunan Hidup Masyarakat Indonesia Di Tengah Keberagaman Perbesar

RAKYATACEH | Makassar –  Ustaz Dr. K.H. Muhammad Zaitun Rasmin, Lc., M.A. mendapat kehormatan sebagai tamu undangan pemerintah India. Ustaz Zaitun dan sejumlah tokoh agama lainnya mendampingi Menko Polhukam Prof. Mohammad Mahfud MD. yang mendapat undangan dari Penasihat Keamanan Nasional India, Ajit Doval.

“Siap terbang ke New Delhi, India, bersama para ulama NU, Muhammadiyah, MUI, Wahdah Islamiyah serta para pejabat Eselon I Kemenko Polhukam (Deputi II) dan Kemenag (Dirjen Bimas Hindu, Kristen, Katolik), dll. Diundang National Security Advisor Mr. Ajit Doval untuk tukar pengalaman,” tulis Menko Polhukam di akun media sosialnya, Senin (28/11/2022).

Di India, Ustaz Zaitun mendapat kesempatan sebagai pembicara dalam salah satu forum bertema Peran Ulama dalam Membina Budaya Perdamaian Antaragama dan Kerukunan Sosial di India dan Indonesia.

Di akun Instagramnya zaitunrasmin_official, UZR mengungkapkan rasa syukurnya terhadap kerukunan masyarakat Indonesia kendati hidup di tengah berbagai keragaman.

“Alhamdulillah, di Indonesia kita bisa hidup saling berdampingan. Meskipun dengan berbagai keragaman yang ada. Unity in diversity. Bhinneka Tunggal Ika. Alhamdulillah. Bukan hanya keragaman agama, kita di sini beragam budayanya, bahasanya, adat istiadatnya, dst. Namun kita tetap bisa bersatu,” ujar UZR.

UZR juga membeberkan salah satu kunci kerukunan hidup masyarakat Indonesia di tengah keberagaman dalam forum itu.

“Yang merupakan salah satu sifat orang Indonesia adalah selalu mau untuk berdialog walaupun kadang ada perbedaan tajam seperti yang telah ditunjukkan oleh para pendiri negeri tercinta ini. Dan anjuran dialog ini justru sesuai dengan ajaran Islam dalam mewujudkan perdamaian dan hidup rukun penuh toleransi,” tulisnya lebih lanjut dalam status IG-nya, Selasa (29/11/2022).

Di akhir tulisannya, Pemimpin Umum Wahdah Islamiyah ini berharap agar hal-hal baik ini bisa terus dilestarikan, agar dapat menjadi contoh yang baik (qudwah) bagi negara-negara lain.

Keberangkatan Ustaz Zaitun Rasmin ke India hanya berselang sehari setelah ia menutup Musyawarah Kerja Nasional XV DPP Wahdah Islamiyah. Mukernas XV dihadiri oleh seluruh ketua DPW Wahdah Islamiyah se-Indonesia termasuk ustadz Muhammad Hatta Selian, Lc, M.Ag yang merupakan ketua DPW Wahdah ISlamiyah Aceh.

Artikel ini telah dibaca 52 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Halim, Empat Orang Luka Parah

27 March 2024 - 13:53 WIB

Xi Jinping Ingin Segera Bertemu Prabowo, Bahas Hubungan Bilateral

24 March 2024 - 14:39 WIB

2 Polisi yang Tewas Ditembak KKB Dievakuasi, Polda Papua Temukan 1 Korban Baru

22 March 2024 - 14:59 WIB

Siap-siap, Pendaftaran CPNS dan PPPK Bakal Dibuka Akhir Mei 2024

19 March 2024 - 14:49 WIB

KPU Sahkan Prabowo-Gibran Menang di Kuala Lumpur Raih 6 Ribu Suara

18 March 2024 - 14:34 WIB

Bebas Dari Otoritas Thailand, Pemerintah Aceh Pulangkan 28 Nelayan Ke Aceh Timur

15 March 2024 - 15:25 WIB

Trending di NASIONAL