Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

DAERAH · 12 Dec 2022 16:31 WIB ·

Kesbangpol Bireuen Gelar Sosialisasi Peningkatan Pemahaman Masyarakat Terhadap Pemilu 2024


 Kaban Kesbangpol Bireuen, Dr Mukhtaruddin SH MH, menutup kegiatan sosialisasi peningkatan pemahaman masyarakat tentang Pemilu, di Oproom Kantor Bupati setempat, Senin (12/12). 
AKHYAR RIZKI RAKYAT ACEH Perbesar

Kaban Kesbangpol Bireuen, Dr Mukhtaruddin SH MH, menutup kegiatan sosialisasi peningkatan pemahaman masyarakat tentang Pemilu, di Oproom Kantor Bupati setempat, Senin (12/12). AKHYAR RIZKI RAKYAT ACEH

RAKYATACEH | BIREUEN – Badan Kesatuan Bangsa Dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Bireuen, menggelar sosialisasi peningkatan pemahaman masyarakat dalam rangka penyelenggaraan Pemilu serentak tahun 2024 mendatang.

Kegiatan tersebut berlangsung di Oproom Kantor Pusat Pemerintahan daerah, Senin (12/12) sekira pukul 09.00 – 12.30 WIB.

Turut hadir sebagai pemateri dalam kegiatan itu, Asisten I Pemkab Bireuen Mulyadi SH MM, Ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Bireuen Agusni SP MSi, dan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Almuslim (Umuslim) Rahmad SSos MAP.

Sementara itu, peserta turut hadir dari berbagai kalangan, mulai dari akademisi, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, mahasiswa, pelajar, para keuchik, dan sejumlah tamu undangan lainnya.

Amatan media ini, para pemateri secara bergantian menjelaskan terkait tahapan, kebijakan, serta peraturan berkaitan dengan kepemiluan.

Peserta juga sangat aktif dalam forum menanyakan beberapa persoalan yang akan muncul di tengah masyarakat, dalam menghadapi Pemilu serentak 2024.

Dipenghujung kegiatan, Kaban Kesbangpol Bireuen, Dr Mukhtaruddin SH MH, mengajak para peserta untuk mengkampanyekan materi yang telah dipelajari, guna meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap Pemilu.

“Masyarakat merupakan bagian dari penyelenggara. Karena itu, para peserta selaku perwakilan dari berbagai pihak di Bireuen, supaya dapat mensosialisasikan Pemilu di tengah-tengah masyarakat, guna melakukan hak pilih di tahun 2024 nantinya. Karena, pemimpin yang cerdas akan lahir di tangan rakyat yang cerdas,” pungkas sapaan Mandes Daka ini, sembari menutup acara sosialisasi tersebut. (akh)

Artikel ini telah dibaca 53 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Pemerintah Aceh dan Haji Uma Bantu Pemulangan Jenazah Warga Kota Juang Bireuen

17 April 2024 - 21:03 WIB

Danrem 011/Lilawangsa Pamit Tugas ke Prajurit Saat Halal Bihalal

17 April 2024 - 17:40 WIB

Iskandar Usman Al-farlaky ditunjuk Mualem Cabup Aceh Timur, Ketua IKAPA Siap dukung Penuh

17 April 2024 - 09:56 WIB

Turun Langsung ke Jalan, Kapolres Bireuen Pastikan Arus Balik Mudik Lancar

15 April 2024 - 17:29 WIB

Polres Bireuen Imbau Pengunjung Wisata Jaga Keselematan Anak

14 April 2024 - 19:57 WIB

Ancam Wartawan Kasus Lapak Meugang, Sopir Camat Kota Juang Dilaporkan ke Polisi

14 April 2024 - 17:10 WIB

Trending di NANGGROE TIMUR