Muda Sebaya Fc Jawara Liga Futsal Endatu 2023

Muda Sebaya Fc merayakan keberhasilan meraih juara I pada turnamen futsal Liga Futsal Endatu Tahun 2023 di lapangan futsal Sports Planet Kota Daman Sara Selangor, Selasa (31/1). AKHYAR RIZKI RAKYAT ACEH

RAKYATACEH | MALAYSIA – Tim Muda Sebaya Fc keluar sebagai jawara Liga Futsal Endatu Tahun 2023 yang digelar di lapangan futsal Sports Planet Kota Daman Sara Selangor, Selasa (31/1).

Juara I diperoleh tim Muda Sebaya Fc setelah dalam laga final berhasil mengalahkan musuh bebuyutannya PSM Meru Fc dengan skor telak 4-1.

Dalam laga final, Muda Sebaya Fc yang diperkuat oleh sejumlah pemain bintang sarat pengalaman seperti Raju, Bongkeng, Boyhaki Hamzah, Bang Jo, Nopal, Cek Bob, Nasir, Anda, dan Muslem, dapat mendominasi jalannya pertandingan.

Dimanegeri oleh pelatih hebat dan berkelas yaitu, Teungku Kadee, membuat kepercayaan diri tim Muda Sebaya Fc dapat mendominasi jalannya pertandingan final.

Bermain dengan tempo tinggi sejak menit awal, dapat mereporkan barisan pertahanan PSM Meru Fc. Raju Cs terus menerus menggempur pertahanan lawan hingga berhasil membobol gawang PSM Meru dengan lesakan empat gol, sehingga menasbihkan diri menjuarai liga tersebut.

Teungku Kadee, selaku Manager tim Muda Sebaya Fc bersyukur atas kemenangan ini, sehingga berhak membawa pulang piala + medali + uang pembinaan untuk juara 1 dengan jumlah 3.000 ringgit Malaysia.

“Setelah melalui fase sistem gugur yang diikuti 32 tim dari berbagai daerah, akhirnya kami lolos ke final dan menjuarai turnamen ini. Kemenangan ini merupakan kerja sama tim yang bagus, dan semoga kedepan dapat mempertahankan prestasi tersebut,” harap Teungku Kadee.

Ia mengaku, turnamen futsal ini digelar dengan tujuan mempererat hubungan silaturahmi sesama anak Aceh di Malaysia, karena pemain di seluruh tim, merupakan pemuda Aceh yang sedang merantau.

“Baru-baru ini, kami juga menjuarai Liga Nusantara yang diikuti oleh seluruh warga Indonesia yang merantau di Malaysia. Semoga kedepan, Muda Sebaya Fc dapat menorehkan prestasi lebih baik di kancah turnamen futsal,” pungkas maneger ternama di Malaysia ini.

Sementara itu, tokoh muda asal Kabupaten Bireuen, Provinsi Aceh di Malaysia, Faisal atau yang kerap disapa Haikal, mengapresiasi panitia dan Tim Muda Sebaya Fc atas keberhasilan meraih juara I dalam turnamen tahun ini.

“Kegiatan ini sukses digelar karena partisipasi dari seluruh panitia pelaksana, dan patut diapresiasi. Selamat kepada pemenang, dan semoga kegiatan yang bernuansa terjalinnya silaturahmi sesama masyarakat Aceh seperti ini, terus dilaksanakan setiap tahun,” pungkasnya.

Pria kelahiran Bireuen ini juga mengajak semua masyarakat Aceh yang merantau di Malaysia supaya terus menjalin hubungan yang baik demi menjaga kekompakan antar sesama. (akh)