USK Antusias Sukseskan Kumham Goes to Campus

Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan didampingi Wakil Rektor I, Prof. Dr. Ir. Agussabti, M.Si, IPU., diskusi bersama Plh. Kakanwil Kemenkumham Aceh, Rakhmat Renaldy beserta jajarannya di ruang Rektor USK, Selasa 7 Februari 2023
Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan didampingi Wakil Rektor I, Prof. Dr. Ir. Agussabti, M.Si, IPU., diskusi bersama Plh. Kakanwil Kemenkumham Aceh, Rakhmat Renaldy beserta jajarannya di ruang Rektor USK, Selasa 7 Februari 2023

RAKYAT ACEH | BANDA ACEH – Kemenkumham Aceh melakukan kunjungan ke Universitas Syiah Kuala (USK). Kehadiran Plh. Kakanwil Kemenkumham Aceh, Rakhmat Renaldy bersama rombongan disambut baik Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan. Pertemuan itu berlangsung di Ruang Mini Rektor kampus setempat, Selasa (7/2).

“Kunjungan ini bertujuan untuk silaturahmi dan ingin berkolaborasi dengan kampus. Momentum ini bisa bermanfaat dari keberadaan Kemenkumham Aceh bagi dunia akademik,” kata Rakhmat, Rabu (8/2).

Ia mengungkapkan, akan dilaksanakan kegiatan Kumham Goes to Campus 2023 yang akan terselenggara di USK. Dengan menghadirkan Wakil Menteri Hukum dan HAM, Prof. Eddy O.S Hiariej, Anggota Tim Ahli Perumus KUHP, Anggota DPR RI, serta Direktur PP Direktur Kekayaan Intelektual.

“Kegiatan Kumham Goes to Campus akan diselenggarakan di 16 universitas di seluruh Indonesia, diawali dari universitas paling barat Indonesia yaitu USK,” ungkap Plh. Kakanwil Kemenkumham Aceh.

Dirinya menjelaskan bahwa Kumham Goes to Campus merupakan wadah untuk mensosialisasikan berbagai kebijakan, program, dan layanan Kementerian Hukum dan HAM kepada masyarakat, khususnya civitas akademika. Targetnya adalah sosialisasi kebijakan, memperkenalkan dan mendekatkan Kumham serta interaksi dengan masyarakat.

“Untuk tahun 2023 ini, Kumham Goes to Campus akan menyosialisasikan KUHP baru untuk civitas akademika dan aparat penegak hukum,” tuturnya.

Beberapa agenda yang ada dalam rangkaian Kumham Goes to Campus meliputi: Sosialisasi Kebijakan KUHP baru, rancangan undang-undang paten dan desain industri, konsultasi KUHP dimana peserta bisa bertanya seputar hukum/KUHP, yang disampaikan oleh penyuluh hukum dari Kanwil. Kemudian akan ada Booth Layanan Kemenkumham, Layanan DJKI, Konsultasi KUHP Kanwil, berisi berbagai booth layanan yang ada di Kemenkumham.

Sementara itu, Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Marwan yang didampingi oleh Wakil Rektor I, Prof. Dr. Ir. Agussabti, M.Si, IPU menyambut baik rencana tersebut.

“Kita mendukung berbagai kegiatan yang prinsipnya bisa kolaborasi dan bermanfaat untuk kampus dan mahasiswanya. Apalagi menghadirkan Wamen dengan adanya kegiatan Kuliah Umum dan Sosialisasi Hukum di USK. Insya Allah sama-sama kita siapkan untuk kesuksesan kegiatan ini,” ujar Prof Marwan. (rif)