Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

EKBIS · 25 Mar 2023 11:30 WIB ·

Dalam Suasana Ramadhan, Petugas PLN Sigap Pulihkan Kelistrikan Pasca Pohon Tumbang di Tangse Pidie


 Dalam Suasana Ramadhan, Petugas PLN Sigap Pulihkan Kelistrikan Pasca Pohon Tumbang di Tangse Pidie Perbesar

RAKYAT ACEH | PIDIE –  Meskipun dalam suasana puasa Ramadhan, pasca tumbang pohon di Desa Blang Bungong Kecamatan Tangse Pidie pada Jumat (24/3) pukul 17.18 WIB yang menyebabkan listrik padam di Tangse dan sekitarnya, petugas PLN terus melakukan pemulihan kelistrikan hingga listrik normal kembali pukul 02.55 WIB.

Dampak dari kejadian tersebut, 1 tiang listrik tegangan menengah tumbang menyebabkan 6 gardu distribusi padam dan 508 pelanggan terpaksa dipadamkan.

Senior Manager Distribusi PLN UID Aceh Eddi Saputra mengatakan bahwa petugas PLN langsung merespon cepat pasca kejadian.

“Ketika kita mendapat laporan ada gangguan kelistrikan karena tumbang pohon yang mengenai jaringan PLN. Kita langsung sigap menurunkan petugas di kawasan tersebut untuk memperbaiki kondisi kelistrikan. Alhamdulillah, dengan kerja keras petugas listrik bisa normal kembali pada malam itu juga di kawasan,” ujarnya.

Kesiapsiagaan petugas PLN ini merupakan komitmen PLN dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan dalam bulan Ramadhan 1444 H.

“Siang atau malam, kita terus memberikan pelayanan kepada pelanggan. PLN terus berupaya menjaga kehandalan pasokan. Meskipun memang kadangkala gangguan muncul dari berbagai penyebab seperti tumbang pohon dan lain-lain. Namun kita terus bersiaga sehingga tercipta kenyamanan beribadah kepada pelanggan,” tutupnya. (Ra)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

BSI Regional Aceh Dorong Penguatan Transaksi Digital Masjid

29 March 2024 - 16:10 WIB

Berbagi Kebahagiaan Ramadan, PT Solusi Bangun Andalas Santuni Anak Yatim

28 March 2024 - 19:44 WIB

Epson Indonesia Sajikan Bukber Spektakuler, Sinergi Bersama Media dan Hikmah Ramadan

28 March 2024 - 13:45 WIB

Tips Berkendara Aman Saat Bulan Puasa

28 March 2024 - 13:15 WIB

Ramadan Penuh Makna, The Reiz Suites, Artotel Curated Medan Bagikan Sembako Ke Beberapa Rumah Tahfidz Dan Panti Asuhan

28 March 2024 - 11:38 WIB

Telkomsel Berbagi Harapan dan Perkuat Semangat Kebersamaan

28 March 2024 - 00:01 WIB

Trending di EKBIS