RAKYAT ACEH | Banda Aceh – Personil lantas dan Samapta Polresta Banda Aceh ikut mengawal aksi demo yang dilakukan Kesatuan Rakyat Aceh di kantor Gubernur Aceh Kamis, (31/8).
Pengawalan ini dalam rangka pengamanan dan pengaturan lalulintas yang dilakukan mahasiswa yang dimulai dari bundaran simpang lima, gedung dewan Aceh.
Tujuan melakukan pengamanan kegiatan mereka menyampaikan orasi dan kita ikut menjaga situasi kamtibmas yang aman terkendali serta terciptanya kamseltibcar lantas yang solid disaat berlangsungnya kegiatan tersebut.
Kegiatan ini diikuti, kabag ops, kabag ren, kabag log, kasat reskrim, kasat intelkam, kasat samapta, kasat binmas, kasi was, kasi propam, kanit dalmas, kanit turjagwali para kapolsek. Aksi ini berjalan lancar dan aman. (imj)