RAKYAT ACEH | LHOKSEUMAWE – Kehadiran Calon Presiden Republik Indonesia (RI) Anies Baswedan ke Bumi Pasai, Rabu 1 November 2023 bakal dihadiri 30 ribu massa.
Sejumlah persiapan kunjungan ‘Anies Saweue Aceh’ silaturrahmi bersama masyarakat, ulama, tokoh pemuda dan partai pendukung sudah ready.
Ketua OC, Zubir HT dalam siaran pers yang diterima Rakyat Aceh, Senin (30/10/2023), menyebutkan partai pengusung AMIN (NasDem, PKS dan PKB) mengundang Anies ke Aceh Utara dan Lhokseumawe, 1 November 2023.
Dengan tema besar Anies Saweue Aceh dan Sub Tema Dari Daerah Modal Untuk Perubahan Indonesia, ungkap Zubir.
“Dalam event akbar yang kita prediksi dihadiri 30 ribu massa, sejumlah kegiatan bersama Anies. Seperti acara shalawat bersama, bertemu masyarakat, ulama dan tokoh di lapangan Bumi Gas, Tanah Luas, Aceh Utara,” papar Zubir HT.
Lebih lanjut disebut, seusai di Tanah Luas, Calon Presiden RI, Anies Baswedan, berdialog dengan kaum milenial dan pemuda/i di Lhokseumawe.
“Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat Aceh, khususnya masyarakat Aceh Utara dan Lhokseumawe untuk bergabung bersama, menyambut calon presiden kita ini semua,” ajak Zubir.
Diakhir siaran pers yang diterima, Zubir HT menyebutkan pada peristiwa penting ini, tiga partai lokal pendukung Anies, yaitu PAS, PDA dan SIRA turut di undang juga.
Tentunya, kegiatan penting kunjungan Anies Baswedan ke Bumi Pasai diselenggarakan bersama oleh partai pengusung AMIN yaitu NasDem, PKS dan PKB. juga turut mendukung partai Ummat, beserta seluruh relawan Anies – Muhaimin, tambah Ketua Steerring Committee (SC) T Rudi Fatahul Hadi. (ung)