RAKYAT ACEYH | SINABANG – Warga di Kabupaten Simeulue menyatakan dukungan penuh kepada HM Fadhil Rahmi Lc MAg, untuk maju di pilkada Aceh 2024. Hal ini karena sosok tersebut dinilai cukup terzholimi selama Pileg 2024 berlangsung di Aceh. Hal ini disampaikan Azwil Ahmad, salah seorang tokoh Simeulue, kepada wartawan, Jumat (15/3/2024).
Menurutnya, Pileg 2024 yang berlangsung di Aceh, sarat terasa adanya praktek kecurangan seperti yang ditemukan di Kabupaten Pidie, Pidie Jaya, Aceh Utara dan Aceh Timur.
“Kalau Pileg 2024 berlangsung jujur, maka Syech Fadhil berada di posisi 4. Semua warga Aceh juga tahu itu,” ujarnya lagi.
“Kami salut dengan Syech Fadhil, meski dicurangi di Aceh Utara dan Aceh Timur, tapi Syech Fadhil tetap membantu Cage untuk membongkar kecurangan PPK di Pidie. Sosok yang Ikhlas seperti ini yang jarang ditemui di Aceh,” kata Azwil.
Azwil berharap Syech Fadhil tak putus asa dan kembali maju di pilkada Aceh yang tahapannya akan segera dimulai.
“Insya Allah kasus Pidie membuka mata kami semua, tentang siapa yang paling Ikhlas berbuat untuk Aceh. Jika Syech Fadhil maju di Pilkada, kami siap mengalang dukungan di Simeulue dan pesisir barat Selatan Aceh,” ujarnya lagi.
Sementara itu, Idris Marbawi SHI, pengacara muda di Simeulue, meminta Bawaslu Aceh untuk memberikan tindakan keras kepada para PPK dan KIP Pidie, atas dugaan penggelembungan suara selama pileg 2024 di Pidie. Hal tersebut dinilai merupakan pelanggaran etik dan pidana yang sangat serius.
“Kepercayaan masyarakat luntur akibat kasus Pidie dan Aceh Timur. Ini harus diberi efek jera agar kasus yang sama tidak lagi terulang di masa depan. Terlebih lagi momen pilkada di depan mata,” kata Idris. (ra)