Menu

Mode Gelap
Dewan Tetap Patuhi Aturan dan Prosedur Setiap Masuk Wilayah Pertambangan Geger Bos Yamaha Motor Jepang Yoshihiro Hidaka Jadi Korban Penusukan, Pelakunya Putrinya Sendiri! Angka Kemiskinan Pidie Jaya Terus Menurun Rencana 2 Jalur Jalan SM Raja Meulaboh Butuh Rp102 Miliaran Medali Emas Aceh di Triathlon

METROPOLIS · 15 Aug 2024 12:56 WIB ·

Peringatan Hari Damai Aceh Ke-19, Kakanwil Kemenkumham Aceh Ajak Rawat Perdamaian


 Peringatan Hari Damai Aceh Ke-19, Kakanwil Kemenkumham Aceh Ajak Rawat Perdamaian Perbesar

RAKYAT ACEH | BANDA ACEH – Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh pastikan ambil peran dalam merawat perdamaian dan reintegrasi Aceh. Hal itu diungkapkan Kakanwil Kemenkumham Aceh, Meurah Budiman saat menghadiri peringatan Hari Damai Aceh ke 19 yang turut didampingi oleh Kadiv Administrasi Sri Yusfini Yusuf.

“Kemenkumham Aceh pasti akan berkontribusi untuk merawat perdamaian Aceh, dan kami juga menghimbau seluruh masyarakat untuk melakukan hal yang sama,” ujar Meurah, Kamis (15/8/2024) di Taman Bustanussalatin, Banda Aceh.

Ia menilai merawat perdamaian dan upaya reintegrasi di Aceh adalah tugas bersama seluruh komponen masyarakat, termasuk pemerintah pusat dan daerah. Oleh karena itu, Meurah pun berharap momen peringatan seperti ini tidak hanya menjadi kegiatan seremonial saja.

“Harapannya melalui peringatan ini kita mampu berkontemplasi atas apa yang telah terjadi sebelumnya sembari menyiapkan diri untuk menghadap tantangan masa depan,” sambungya.

Peringatan Hari Damai Aceh diisi dengan doa, pembagian sertifikat, refleksi dan acara seremonial lainnya. Sejumlah tamu dari unsur forkopimda dan sejumlah tamu penting lainnya hadir dalam peringatan 19 Tahun Perdamaian Aceh tersebut.

Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh sendiri mendapatkan penghargaan atas kontribusi dalam menyukseskan keberlangsungan perdamaian di Aceh.

Sebelumnya, Ketua Badan Reintegrasi Aceh (BRA), Suhendri, menyampaikan, peringatan 19 tahun perdamaian Aceh ini akan mengangkat tema “Menjadi Bingkai Kedamaian Dunia”. Dikatakan, tema itu diangkat karena selama 19 tahun ini proses reintegrasi di Aceh dinilai cukup berhasil.

“Maka hari ini kita akan melakukan pembagian sertifikat tanah untuk para mantan kombatan GAM, eks tapol/napol dan korban konflik dari berbagai daerah di Aceh,” pungkasnya.

Artikel ini telah dibaca 31 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Harian Rakyat Aceh Umumkan Perubahan Direksi dan Komisaris

17 September 2024 - 20:30 WIB

Peringati HUT PMI ke 79, PMI Kota Banda Aceh Gelar Apel dan Aksi Peduli Lingkungan

17 September 2024 - 18:03 WIB

Hari Lalu Lintas, Dirlantas Polda Aceh Gelar Donor Darah

17 September 2024 - 17:05 WIB

BNN Ungkap Jaringan Narkoba Tri Angle

17 September 2024 - 16:15 WIB

Harga Cabai Rawit di Banda Aceh Tembus Rp 60 Ribu Per Kilogram

16 September 2024 - 01:40 WIB

Wushu Sumbang Tiga Medali Perak Untuk Aceh

15 September 2024 - 17:16 WIB

Trending di METROPOLIS