RAKYAT ACEH | Banda Aceh – Tim komunitas motor trail Terabas Aceh menjelajah kawasan Banda Aceh dan Aceh Besar menyemarakkan HUT RI 79 tahun 2024.
Tim yang diketuai Amal Hasan (mantan direksi Bank Aceh Syariah) itu melangsungkan kegiatan di Lampuuk, Aceh Besar dengan makan bersama.
Komunitas motor trail ini nyaris setiap minggu dan hari libur melalukan touring membelah hutan dengan jalur tanah berlumpur menjadi magnet bagi mereka yang mencari keseruan di baliknya.
“Kita membentuk wadah ini sebagai hobi karena banyak anggota dan sekaligus silaturrahmi dalam komunitas’, ujar Amal Hasan.
Selain itu komunitas itu juga berperan besar dalam mempopulerkan olahraga trail adventure terutama di pusat ibukota provinsi sampai akhirnya menjamur ke seluruh daerah.
Tak tanggung-tanggung, sejak didirikan tahun 2010 silam hingga tahun 2024 ini, Trabas Aceh punya 100 anggota yang tersebar di seluruh Aceh. Mereka punya satu kesamaan, tentu hobi menerabas segala rintangan dengan motor trail.
Trabas mewadahi mereka yang suka berpetualang ke dalam hutan menggunakan motor trail. Meskipun tak semua dan tak ada kewajiban mereka yang suka berpetualang mengeruk tanah basah dengan motor trail.
“Kita siap menerima anggota baru Trabas karena kita punya tanggungjawab sosial menjaga dan memerhatikan lingkungan’, demikian Amal Hasan.(imj)