RAKYAT ACEH | BANDA ACEH – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh, Bustami Hamzah dan Tgk Muhammad Yusuf A Wahab (Tu Sop), menjadi yang pertama resmi mendaftar ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh pada Kamis (29/8/2024).
Pasangan ini didukung dan diusung oleh koalisi empat partai politik, yakni Partai Adil Sejahtera (PAS), Partai NasDem, Partai Golkar, dan Partai Amanat Nasional (PAN).
Sekitar pukul 11.00 WIB, Bustami dan Tu Sop tiba di kantor KIP Aceh yang berlokasi di Jalan Teuku Nyak Arief No.126, Jeulingke, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh. Kedatangan mereka diiringi oleh ribuan pendukung yang konvoi menggunakan berbagai kendaraan.
Saat mendaftar, Bustami mengenakan kemeja putih dipadukan dengan jas hitam, sementara Tu Sop tampil khas dengan baju putih dan kain sarung putih. Keduanya disambut para komisioner KIP Aceh yang kemudian memakaikan kupiah meukutop dan syal kuning sebagai bentuk penghormatan terhadap budaya Aceh. Berkas pendaftaran diterima langsung Ketua KIP Aceh, Saiful Bismi.
Dalam kesempatan tersebut, Bustami Hamzah menyampaikan rasa terhormatnya atas kesempatan mendaftar sebagai calon pemimpin Aceh. Ia menegaskan bahwa keputusannya untuk maju dalam Pilkada ini didorong oleh semangat yang kuat untuk membawa perubahan positif bagi Aceh, baik dari aspek ekonomi, budaya, tata kelola pemerintahan, maupun politik.
“Kami siap berkompetisi secara sehat dan berkomitmen untuk mematuhi semua aturan yang telah ditetapkan,” ujar Bustami, menegaskan kesiapannya mengikuti seluruh tahapan pencalonan dengan menjunjung tinggi integritas dan profesionalisme.
Lebih lanjut, Bustami berharap agar Pemilihan Gubernur Aceh 2024 dapat berjalan dengan baik, adil, dan profesional. “Kami berharap Pilkada 2024 di Aceh mampu menghasilkan pemimpin yang dapat membawa Aceh menuju masa depan yang lebih baik, sejahtera, dan adil,” tambahnya. (rah)