Menu

Mode Gelap
Pj Bupati Bireuen : Jangan Balas Pantun dengan Wartawan Ruas Jalan Provinsi Aceh, Patah Total di Simeulue Enam Jam Pj Gubernur Aceh di Pulau Simeulue Militer Korsel: Beberapa balon sampah Korut dilengkapi transmiter GPS Dr. Fifi Yusmita Juara I Karisma OJKI 2024

GAYO-ALAS · 10 Sep 2024 20:17 WIB ·

Pj Gubernur Aceh Direncanakan Buka Pertandingan Arung Jeram PON XXI di Aceh Tenggara


 Penjabat Gubernur Aceh, Safrizal ZA didampingi Penjabat Gubernur Sumatera Utara Agus Fatoni saat menyampaikan kata sambutan pada pembukaan PON XXI Aceh- Sumut 2024 di Stadion Harapan Bangsa. FOTO IST Perbesar

Penjabat Gubernur Aceh, Safrizal ZA didampingi Penjabat Gubernur Sumatera Utara Agus Fatoni saat menyampaikan kata sambutan pada pembukaan PON XXI Aceh- Sumut 2024 di Stadion Harapan Bangsa. FOTO IST

RAKYAT ACEH | KUTACANE – Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Safrizal ZA, akan membuka secara resmi pertandingan cabang olahraga arung jeram Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XXI Aceh Sumut.

Pj. Bupati Aceh Tenggara Drs Syakir MSi, melalui Kepala Dinas Kominfo Aceh Tenggara, Zulfan Harijadi mengatakan, pembukaan pertandingan cabor arung jeram PON XXI Aceh-Sumut yang akan dilangsungkan di lapangan Pemuda, Babussalam.

“Pembukaan pertandingan arung jeram PON di Aceh Tenggara, akan dimeriahkan berbagai seni dan budaya Suku Alas, seperti penampilan seni budaya tari Belo Mesusun, Tarian Pelebat dan kenduri atau jamuan makan dengan ala Pemamanan,” sebut Zulfan Harijadi.

Setelah dilaksanakannya upacara pembukaan, Pj. Gubernur Aceh dan rombongan, forkopimda Aceh Tenggara serta para official dengan memakai pakaian adat khas Alas dan diarak dengan Jinto Kude menuju Kantor Bupati untuk menghadiri kenduri.

“Pemerintah Kabupaten Aceh Tenggara melalui Dinas Kominfo juga akan menyiapkan link untuk live streming agar masyarakat yang tidak berkesempatan hadir dapat menyaksikan langsung upacara pembukaan pertandingan arung jeram lewat youtube,” jelas Zulfan. (val/hra)

Artikel ini telah dibaca 22 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Gagal Melesat ke Posisi 2

11 October 2024 - 15:20 WIB

Danrem Lilawangsa Kerahkan Personel Evakuasi Korban Tertimbun Longsor

9 October 2024 - 15:05 WIB

Raih Lima Medali PON, Bripda Rahmat Syahputra Terima Penghargaan dari Dirlantas

1 October 2024 - 14:16 WIB

Manchester City Menang Tipis atas Watford, Chelsea Berpesta Gol

25 September 2024 - 14:18 WIB

Intimidasi Wartawan, Kepala Desa di Aceh Tenggara Dipolisikan

24 September 2024 - 19:04 WIB

Sah, Paslon Affan – Faisal Ditetapkan Calon Walikota dan Wakil Walikota

24 September 2024 - 17:12 WIB

Trending di GAYO-ALAS