Menu

Mode Gelap
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Gagal Melesat ke Posisi 2 Aiyub Abbas Percayakan Estafet Bangun Pidie Jaya Pada Said Mulyadi Kasus Dugaan Penyiraman Cabai di Aceh Barat Berakhir Damai Belum Penuhi Janji, Masyarakat Desa Karieng Kecewa Kepada Kajari Bireuen Ramai Kombatan GAM di Aceh Barat Condong Mendukung Hakam-Ayi 

OLAHRAGA · 25 Sep 2024 14:18 WIB ·

Manchester City Menang Tipis atas Watford, Chelsea Berpesta Gol


 Pep Guardiola memberikan instruksi pada pemain Manchester City. ANTARA/AFP/Oli Scarff/aa. (AFP/Oli Scarff/OLI SCARFF) (AFP/Oli Scarff/OLI SCARFF/OLI SCARFF) Perbesar

Pep Guardiola memberikan instruksi pada pemain Manchester City. ANTARA/AFP/Oli Scarff/aa. (AFP/Oli Scarff/OLI SCARFF) (AFP/Oli Scarff/OLI SCARFF/OLI SCARFF)

HARIANRAKYATACEH.COM – Manchester City menang tipis atas Watford, sementara Chelsea berpesta gol ke gawang Barrow pada babak ketiga atau 32 besar Piala Liga Inggris, Rabu (25/9) dini hari WIB, dikutip dari ANTARA.

Manchester City tercatat hanya mampu menang tipis 2-1 ketika menjamu perwakilan Divisi Championship Watford di Stadion Etihad, Manchester.
Pada pertandingan kemenangan skuad asuhan Pep Guardiola hadir lewat gol yang dicetak oleh Jeremy Doku serta Matheus Nunes, sedangkan Watford sempat memperkecil ketertinggalannya melalui Tom Ince.

 

Secara statistik, City mendominasi jalannya pertandingan dengan mencatatkan 70 persen penguasaan bola serta melepaskan total 14 tendangan yang delapan di antaranya tepat sasaran.
Dominasi City sangat nampak pasa babak babak pertama, di mana Jack Grealish serta kolega mampu memasuki turun minum dengan keunggulan dua gol.

Memasuki babak kedua, The Citizen tetap mendominasi jalannya pertandingan, namun harus kebobolan ketika empat menit sebelum pertandingan berakhir.

 

Sementara itu, Chelsea berpesta gol ke gawang perwakilan League 2 (kasta keempat sepak bola Inggris) Barrow di Stadion Stamford Bridge, London.
Pada pertandingan kemenangan The Blues hadir lewat hat-trick Christopher Nkunku, gol bunuh diri Paul Farman dan melalui Pedro Neto.

 

Secara statistik Chelsea unggul segala-galanya atas Barrow, bahkan skuad asuhan Enzo Maresca mencatatkan 73 persen penguasaan bola serta melepaskan 19 tendangan yang 11 di antaranya tepat sasaran.

Selain Manchester City dan Chelsea, kemenangan juga didapatkan oleh tim Liga Primer Inggris lainnya yaitu Leicester City dan Aston Villa.

Editor: Banu Adikara

Artikel ini telah dibaca 35 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Dua Kali Mangkir dari Panggilan Penyidik, Selebgram Aceh MD alias ML Ditangkap

11 October 2024 - 21:10 WIB

Pj Gubernur Safrizal Lantik Penjabat Bupati Nagan Raya, Aceh Tenggara dan Aceh Barat

11 October 2024 - 18:57 WIB

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Gagal Melesat ke Posisi 2

11 October 2024 - 15:20 WIB

Fadhlullah: Sang Pejuang dari Pidie Menuju Kursi Cawagub Aceh

10 October 2024 - 16:09 WIB

Cara Cek Jumlah Pesaing Tes SKD CPNS 2024 Tiap Formasi di SSCASN, Simak Selengkapnya!

10 October 2024 - 14:56 WIB

RKB Aceh akan Usulkan Safrizal ZA Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

9 October 2024 - 20:13 WIB

Trending di UTAMA