RAKYAT ACEH | LHOKSEUMAWE – Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Kota Lhokseumawe secara resmi mengumumkan tiga kandidat yang akan maju bertarung dalam pemilihan Ketua Umum HIPMI kota Lhokseumawe untuk periode tahun 2025 – 2028.
Ketiga calon yang akan bertarung, yakni Muhammad Reza Pahlevi CeO (PT. Palep Global Indo Group),
Rivani Rizki CeO (PT. Sebaya),
kemudian pada sesi akhir pendaftaran saudara M. Arief Nasrul owner (CV. Yani Store).
Ketiga calon Ketua HIPMI kota Lhokseumawe tersebut adalah putra asli Kota Lhokseumawe memiliki basic wirausahawan yang mumpuni di bidangnya. Diharapkan dapat membangun serta membawa arah siklus ekonomi ke arah lebih baik dan inovatif bagi dunia usaha Kota Lhokseumawe.
Ketua Panitia Pemilihan, Fakhrizal, ST menjelaskan ketiga kandidat membawa visi dan misi yang unik serta relevan dengan kebutuhan para pengusaha muda di Lhokseumawe. “Kita berharap seluruh anggota HIPMI dapat berpartisipasi dalam pemilihan ini untuk menentukan pemimpin terbaik.”ucapnya dalam keterangannya kepada Rakyat Aceh, Rabu (8/1).
Disebutkan, HIPMI BPC Kota Lhokseumawe terus berkomitmen menjadi mitra strategis bagi pengusaha muda, menciptakan peluang usaha baru, serta mendukung pertumbuhan ekonomi yang inklusif di Kota Lhokseumawe.
“Proses pencalonan berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme dari para anggota HIPMI,”terangnya.
Pemilihan ini diharapkan dapat melahirkan pemimpin baru yang visioner, inovatif, dan mampu membawa organisasi ke tingkat yang lebih tinggi dalam mendukung kemajuan ekonomi lokal hingga kancah Intenational. (arm/ra)