SABANG – Memasuki libur panjang Imlek dan Israq Mikraj, ribuan wisatawan dari berbagai daerah dan manca negara mulai ramai berdatangan ke Kota Sabang.
Tak ayal, untuk mengantisipasi lonjakan arus penumpang tersebut manajemen PT. Sakti Inti Makmur langsung bergerak cepat menambah trip jadwal keberangkatan 4 armada kapal cepatnya sejak dua hari lalu, Jumat 24 Januari 2025.
“Penambahan trip keberangkatan kapal cepat ini kita lakukan sebagai bentuk antisipasi terjadinya lonjakan penumpang. Dan ini sudah biasa kita lakukan, bahkan kita sudah prediksikan seminggu sebelum memasuki libur panjang dan cuti bersama Imlek dan Israq Miqraj. Alhamdulillah, saat ini proses penyeberangan seluruh penumpang masih berjalan lancar dan masih dapat teratasi dengan baik,” kata Manager Operasional PT. Sakti Inti Makmur Gusti, Minggu (26/1/2025).
Menurutnya, memasuki libur panjang ini sangat disarankan kepada seluruh wisatawan baik lokal maupun mancanegara yang hendak berkunjung ke Sabang sebaiknya pembelian tiket melalui via aplikasi Express Bahari Mobile saja.
Karena pembelian lewat aplikasi tersebut lebih memudahkan, nyaman dan terjamin. Sehingga para wisatawan yang mau ke Sabang atau sebaliknya tidak lagi terjadi antrean panjang karena sudah mengetahui jadwal keberangkatan kapal sesuai tiket yang sudah di booking.
“Pada prinsipnya kami dari Manajemen PT. Pelayaran Sakti Inti Makmur sudah berkomitmen siap memberikan pelayanan terbaik untuk publik, jadi apapun keluhan silahkan sampaikan saja kalau tujuan untuk kebaikan kami siap membantu.
Sebagai contoh, menanggapi respon keluhan warga Sabang yang mengaku kesulitan memperoleh tiket, dimana kebijakan khusus sudah kita berikan untuk warga lokal atau warga Sabang.
Kami dari manajemen PT. SIM sudah buka jalur loket khusus di Pelabuhan Ulee Lheue yang menjual tiket untuk warga lokal Sabang yang hendak kembali pulang ke Sabang.
Kebijakan ini sengaja kita lakukan di saat terjadi lonjakan penumpang saja seperti yang terjadi sekarang ini agar warga Sabang bisa lebih mudah untuk mendapatkan tiket untuk pulang ke Sabang.
Mudah-mudahan kebijakan yang kami ambil ini bisa membantu warga Sabang,” tutupnya.
Sementara dalam laporannya, sejak terjadi lonjakan penumpang Manajemen PT. Pelayaran Sakti Inti Makmur melakukan penambahan pelayaran Sabang (Balohan)-Banda Aceh (Ulee Lheue) dari sebelumnya 3 trip menjadi 4 trip.
Adapun 4 armada kapal cepat yang dikerahkan yakni, KMC Express Bahari 2F, KMC Express Bahari 5F, KMC Express Bahari 2C dan KMC Express Cantika.
Jadwal Keberangkatan Kapal Cepat Minggu, 26 Januari 2025 Sabang (Balohan)-Banda Aceh (Ulee Lheu)
Express Bahari 2F : 08:00 WIB
Express Bahari 2C : 09:30 WIB
Express Bahari 5F : 11:30 WIB
Express Bahari 2F : 14:30 WIB
Express Bahari 5F : 15:30 WIB
Express Bahari 2C : 16:30 WIB
Express Cantika 89: 17:00 WIB
Jadwal Keberangkatan Kapal Cepat Minggu, 26 Januari 2025, Banda Aceh (UleeLheue)-Sabang (Balohan)
Express Bahari 2C: 08:00 WIB
Express Bahari 5F : 09:00 WIB
Express Cantika 89 : 09:30 WIB
Express Bahari 2F: 10:00 WIB
Express Bahari 2C : 11:00 WIB
Express Bahari 5F : 13:15 WIB
Express Bahari 2F : 16:30 WIB