Harianrakyataceh.com – Laga pembuka Liga 3 Grup A PSSI Aceh tahun 2021, Putra Langsa berhasil mengamankan tiga poin atas lawannya Mayak Payed FC dengan skor 4-2 di Stadion Kota Langsa, Senin (6/12).
Sejak wasit yang meniupkan pluit sebagai tanda pertandingan dimulai, Putra Langsa terus melakukan tekanan ke jantung pertahanan Mayak Payed FC. Tepat pada menit kedua babak pertama Putra Langsa berhasil menciptakan gol pertama melalui kaki M Fauzi (77).
Unggul 1-0 membuat Putra Langsa terus menekan pertahanan bawah Mayak Payed Fc.
Selang beberapa menit kemudian, Putra Langsa kembali menambah keunggulan melalui kaki Wali Munawar (13). Tertinggal 2-0 tidak membuat semangat anak-anak Mayak Payed turun. Namun berkat kerjasama yang baik pada menit ke-25 wasit menunjuk titik putih akibat salah satu pemain Mayak Payed FC diganjal keras dalam areal 16.
Bertindak sebagai eksekutor dari Mayak Payed FC, M Fahrul Razi (10). Dengan sekali sontekan keras membuat penjaga gawang Putra Langsa memungut bola dalam gawang. Kedudukan berubah 2-1 untuk keunggulan Putra Langsa dan bertahan sampai peluit wasit berbunyi tanda babak pertama berakhir.
Paruh waktu kedua, Putra Langsa yang bermateri pemain Pra PORA Langsa terus melakukan tekanan, begitu juga sebaliknya, Mayak Payed FC juga terus melakukan serangan ke jantung pertahanan Putra Langsa.
Memasuki babak kedua, kedua kesebelasan melakukan pergantian pemain. Pada menit 61 babak kedua, Mayak Payed memanfaatkan tendangan bebas di luar kotak 16, lewat kaki Khairul Rizki (7) dan berhasil mengecoh penjaga gawang Putra Langsa yang di jaga M Furqan Agustiananda (30).
Kedudukan 2-2 membuat kedua kesebelasan terus meningkatkan tempo permainan. Dan tepat pada menit ke-78 babak kedua, kemelut di depan gawang Mayak Payed FC, berhasil dimanfaatkan pemain Putra Langsa Bastian Pratama (28). Kedudukan berubah 3-2 untuk kemenangan Putra Langsa.
Putra Langsa kembali mencetak gol penutup melalui kaki Banstin Pratama (28) di penghujung laga, tepatnya menit ke-90. Hingga babak kedua berakhir, kedudukan tidak berubah 4-2 untuk kemenangan Putra Langsa. (ris/rif)