RAKYAT ACEH | LANGSA – Drama adu finalti mengantarkam PSBL Langsa keluar sebagai juara Liga 3 Aceh tahun 2023-2024, Rabu, 31 Januari 2024, di stadion langsa.
Laga final PSBL Langsa melawan PSAB Aceh Besar berlangsung alot dan menegangkan, dimana kedua kesebelasan ingin meraih yang terbaik.
Gol Pedra Rahman mengantarkan PSAB Aceh Besar unggul lebih dulu.
Kedudukan 1-0 bertahan samapai turun minum.
Memasuki paruh waktu kedu anak-anak PSBL memnngkatkan tempo permainan dan tak ayal lagi Muzakir berhasil menyamakan kedudukan 1-1.
Kedudukan 1-1 bertahan sampai peluit wasit yang di pimpin Hamdani,SPd dari Gayo Lues berbunyi sebagai tanda pertandingan usai.
Selanjutnya dilakukan perpanjangan waktu 2 x 15 menit. Dan Pedra Rahman kembali mengandakan gol menjadi 2-1 untuk kemenangan PSAB Aceh Besar.
Tertinggal 2-1 membuat anak-anak PSBL Langsa terus mengempur pertahanan bawah PSAB Aceh Besar.
Jelang waktu akhir, Muzakir kembali menjadi pahlawan bagi PSBL Langsa kedudukan berubah menjadi 2-2.
Dan selanjutnya dilakukan adu finalti untuk menentukan siapa juara. Akhirnya drama adu finalti tersebut mengantarkan PSBL Langsa keluar sebagai juara Liga 3 Aceh tahun 2023-2024.
Ketua Umum PSBL Langsa, H Hasan Basri SH MH menyambut baik perjuangan anak-anak untuk mempertahankan juara Liga 3 Aceh.
Ini kali kedua kita juara Aceh secara berturut-turut, semoga ini menjadi modal bagi kita untuk menuju babak Nasional. Imbuhnya. (ris/hra)