ACEH BESAR | RAKYAT ACEH – Satu orang pelajar dinyatakan hilang dan tenggelam di laut pada saat sedang mandi bersama teman nya di Pantai Riting, Kecamatan Leupung, Aceh Besar, Kamis (27/2/2025).
Korban bernama Ikhsan Saputra (16) adalah seorang pelajar yang berdomisili di Desa Meunasah Papeun, Kecamatan Krueng Barona Jaya, Aceh Besar.
Diketahui korban berangkat ke pantai riting bersama rombongan balai pengajian tempat korban mengaji.
Menurut keterangan dari teman-teman korban, mereka ke pantai dalam rombongan. Setiba di pantai mereka langsung berenang, namun ketika itu diketahui korban terlihat terseret arus laut dan langsung tenggelam.
Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Besar, Ridwan Jamil, mengatakan setelah menerima informasi petugas Pusdalops BPBD Aceh Besar langsung meneruskan informasi tersebut kepada petugas piket Pos SAR Banda Aceh.
Tim SAR setiba dilokasi kejadian langsung melakukan upaya pencarian korban dengan menggunakan Rubber Boat.
“Sebahagian personil gabungan lainnya juga melakukan pencarian menyisir bibir Pantai,” ujar Ridwan Jamil.
Hal sama juga disampaikan kepala kantor Basarnas Banda Aceh, Ibnu Haris, mengatakan Pukul 14.00 WIB Tim Rescue Kantor SAR Banda Aceh tiba di lokasi dan melakukan koordinasi dengan unsur terkait untuk melakukan rencana pencarian
“Pukul 14.05 WIB Pencarian dilakukan dengan membagi 2 Search and Rescue Unit (SRU), SRU 1 Melakukan Pencarian dengan menggunakan 1 unit LCR di sekitar LKP sejauh 1 Mil dan melakukan penyisiran pantai sejauh 1 Mil,” ujar Ibnu Haris kepada awak media.
Selanjutnya, SRU 2 Melakukan Pencarian dengan penyelaman di sekitar LKP pada kedalaman 4 m – 5 m
Pada Pukul 18.00 WIB Tim SAR Gabungan, menghentikan sementara Operasi Pencarian dan akan dilanjutkan pada esok hari Jumat 28 Februari 2025 pukul 08.00 Wib
Dalam operasi ini terlibat BPBD Aceh Besar, Basarnas, Personil POS TNI AL Lhoknga, RAPI, Masyarakat setempat, dan keluarga korban. (Mag-03/ra)