Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

NANGGROE TIMUR · 24 Jun 2024 09:18 WIB ·

Socfindo Realisasikan Jalan Produksi Usulan Warga Paya Tampah


 JALAN PRODUKSI : Warga petani Kampung Paya Tampah, Aceh Tamiang mendapat bantuan jalan produksi melalui program CSR perusahaan perkebunan PT Socfindo untuk mengeluarkan hasil bumi, Minggu (23/6). DEDE/RAKYAT ACEH Perbesar

JALAN PRODUKSI : Warga petani Kampung Paya Tampah, Aceh Tamiang mendapat bantuan jalan produksi melalui program CSR perusahaan perkebunan PT Socfindo untuk mengeluarkan hasil bumi, Minggu (23/6). DEDE/RAKYAT ACEH

RAKYAT ACEH | KUALA SIMPANG  – Warga Kampung (Desa) Paya Tampah, Kecamatan Karang Baru, Aceh Tamiang menyambut baik pembangunan jalan produksi oleh perusahaan perkebunan PT Socfindo yang beroperasi di wilayah tersebut.

“Pembangunan jalan produksi ini permintaan warga untuk mengeluarkan hasil panen sawit dan getah karet dari kebun. Selama ini kami mengunakan jalan milik perusahaan yang jarak langsirnya cukup jauh,” kata Datok Penghulu (Kades) Paya Tampah, Mijan, kepada Rakyat Aceh, Minggu (23/6).
Mijan menjelaskan pengerjaan jalan produksi ini sudah dimulai sejak, Kamis (20/6) menggunakan alat berat (beko). Jalan produksi dibangun di atas lahan masyarakat lebar tiga meter dan panjang mencapai 1,5 kilometer. Nantinya jalan produksi tersebut bisa menjadi jalur alternatif menuju ke kampung tetangga Alur Baung.
“Penentuan titik jalan baru ini sudah melalui kesepakatan warga dan perangkat desa tanpa meminta ganti rugi. Jumlah petani yang tanahnya kena pembukaan jalan sekitar 25 orang,” ucapnya.
Menurut Mijan pembangunan jalan produksi ini sudah lama diharapkan masyarakatnya. Pasalnya, kampung yang dihuni sekitar 600 kepala keluarga (KK) ini didominasi pekebun kelapa sawit dan karet, yang selama ini mengangkut hasil panen melalui jalan perkebunan HGU PT Socfindo.
“Kalau lagi musim hujan, warga kami (petani) tidak bisa mengeluarkan hasil panen, jalan licin setapak,” ulasnya.
Pihaknya meyakini keberadaan jalan produksi ini akan memberi dampak positif bagi roda perekonomian warganya. Ke depan mereka tidak kesulitan lagi mengeluarkan hasil bumi bahkan bisa maksimal menggunakan truk.
“Kalau ekonomi warga sudah meningkat maka anak bisa melanjutkan sekolah lebih tinggi lagi (kuliah) untuk memajukan kampung,” harapnya.
Pengurus PT Socfindo Kebun Sei Liput, Erik Obaza Barus mengatakan jalan produksi dibangun meliputi Divisi IV Selele. Pembangunan jalan produksi ini sebagai pengganti akses liar (jalan tikus) yang sudah parit diisolasi oleh perusahaan.
“Warga tidak keberatan dengan isolasi (penutupan jalur tikus), sehingga kami membantu membuat jalan produksi yang bisa memudahkan mereka mengangkut hasil panen,” ujar Erik.
Ia menyebut jalan produksi yang dibangun diperkirakan sepanjang 1,5 kilometer dengan lebar 3 meter. Proses pekerjaan jalan diperkirakan memakan waktu satu minggu jika cuaca cerah. Kondisi jalan baru ini sangat mendukung bagi warga mengangkut hasil panennya lebih maksimal menggunakan kendaraan roda empat.
“Selama ini mereka mengangkut hasil panennya melalui perkebunan kami, tentunya itu tidak mudah karena hanya bisa dilalui kendaraan roda dua,” sebut Erik Obaza.
Asisten Kepala (Askep) PT Socfindo Sei Liput, Beni Sihotang di lokasi jalan produksi menambahkan pembangunan jalan produksi direalisasikan melalui program CSR perusahaan. Usulan warga Paya Tampah ini langsung direspon perusahaan sawit asal Belgia tersebut dengan menurunkan sejumlah alat berat agar mencapai hasil kerja maksimal.
“Beberapa hari lalu datok penghulu ada mengusulkan minta bantu jalan produksi. Nanti jalan ini akan kami greder, sehingga semakin padat,” tambah Beni yang baru beberapa bulan pindah tugas ke Socfindo Sei Liput ini. (ddh)

Artikel ini telah dibaca 149 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Dandim Ade Munandar Beri Kejutan Kepada Kapolres Bireuen

1 July 2024 - 19:21 WIB

Demokrat Dukung Paslon Walikota-Wakil Walikota Lhokseumawe Sayuti- Husaini

1 July 2024 - 17:55 WIB

Danrem Ali Imran Tindak Tegas Anggota TNI Terlibat Judi Online

28 June 2024 - 19:31 WIB

KPA Kuta Pase Tetapkan Husaini POM Calon Wakil Walikota

27 June 2024 - 20:57 WIB

Perbaiki Akses Pertanian, Personel Kodim 0111/Bireuen Bersama Warga Perbaiki Akses Jembatan

26 June 2024 - 14:44 WIB

Irfansyah Gelar Halal Bi Halal

21 June 2024 - 23:14 WIB

Trending di NANGGROE TIMUR