RAKYAT ACEH – Dua Atlet Karate Pembangunan Pertanian Medan (Polbangtan) berhasil meraih empat mendali dalam ajang Gadjah Mada Open International Karate Championship II yang berlangsung di Gor Pancasila Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta pada 21 hingga 23 Februari kemarin.
Adapun kedua Atlet Polbangtan yang masing masing memperoleh dua mendali tersebut diantaranya Rahmayani mahasiswa semester II asal Kabupaten Bener Meriah Provinsi Aceh dan Surya Laurencius Damanik Mahasiswa semester IV Asal kota tebing Tinggi Provinsi Sumatera Utara.
Untuk kategori putri, Rahmayani dalam ajang tersebut berhasil mendapatkan Juara III Kumite U21 -55 Kg Putri dan Juara II Kumite Mahasiswa -61 Kg Putri . Sedangkan kategori putra Surya Laurencius Damanik berhasil meraih juara III Kumite U 21 + 84 kg Putra dan Juara II Kumite Mahasiswa + 84Kg putra.
Direktur Polbangtan Medan Dr. Nurliana Harahap S.P, M.Si kepada Media Ini Jumat (28/2) mengucapkan apresiasi terhadap kedua atletnya yang telah berhasil menorehkan prestasi dalam ajang Gadjah Mada Open International Karate Championship II di Yogyakarta.
Ia berpesan, agar kedua atlet tersebut dapat terus meningkatkan latihan guna mengasah kemampuan menghadapi event-event yang akan datang.” Semoga prestasi yang diperoleh ini bisa menjadi motivasi bagi mahasiswa kita yang lain “ ujaranya.
Sementara itu salah seorang panitia pelaksana Afrina Putri Kusumadewi mengaku sangat senang jika info ajang Gadjah Mada Open International Karate Championship II tersebar di seluruh Indonesia dan berbagai negara lainnya.
“ Kehadiran Polbangtan Medan memberikan semangat bagi para panitia untuk dapat meningkatkan kualitas dari kejuaraan dan Polbangtan Medan menjadi salah satu kontinen terjauh yang hadir di gamada open tentunya diikuti dengan prestasi yang berhasil di ukir,” tegasnya. (Uri)