Joko Setiyo, Mantan Kapendam IM Jadi Komandan Upacara HUT RI di Istana

RAKYAT ACEH | BANDA ACEH – Kolonel Arm Joko Setiyo Kurniawan didapuk sebagai Komandan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis, 17 Agustus 2023.

Joko Setiyo Kurniawan lahir di Jakarta 3 Februari 1979. Ia adalah lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1999.

Joko pernah menduduki beberapa posisi strategis. Antara lain Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) Iskandar Muda dan pernah bertugas di Kodam V Brawijaya pada 2017.

Berdasarkan keterangan dari Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Kolonel Arm Joko Setiyo Kurniawan saat ini menjabat sebagai Danmen Armed 2/PY/2 Kostrad.