Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

GAYO-ALAS · 9 Dec 2020 14:40 WIB ·

Ahlulsunnah Waljama’ah Tidak Pernah Didik Menyerang dan Menyesatkan


 Acara pelantikan dan pengukuhan PW HUDA Bener Meriah periode 2020–2025 di gedung LPTQ Bener Meriah, Selasa (8/12).
MASHURI/RAKYAT ACEH Perbesar

Acara pelantikan dan pengukuhan PW HUDA Bener Meriah periode 2020–2025 di gedung LPTQ Bener Meriah, Selasa (8/12). MASHURI/RAKYAT ACEH

REDELONG (RA) – Bupati Bener Meriah menyatakan, Ahlulsunnah Waljama’ah yang diajarkan tidak pernah mendidik untuk menyerang, menyesatkan atau membida’ahkan orang lain melainkan beramliyah sebagaimana diajarkan tanpa menyalahkan orang-orang lain.

Hal tersebut disampaikanya saat mengaadiri pelantikan dan pengukuhan Pengurus Wilayah Himpunan Ulama Dayah Aceh (PW-HUDA) Bener Meriah Periode 2020–2025 di gedung LPTQ Bener Meriah, Selasa (8/12).

Namun demikian katanya ada saja yang datang dan menyatakan ini disesatkan itu dibida’ahkan, sehingga menimbulkan gesekan-gesekan ditengah masyarakat. “Stabilitas daerah itu paling mudah diganggu dengan pemahaman keagamaan, emosi orang itu akan terganggu ketika sisi keagamaannya disentuh,” ungkap sarkawi.

Untuk itu katanya, harus berperan dalam menyikapi masalah baik dari Dinas Syariat Islam, Kesbangpol, dayah-dayah termasuk PW HUDA Bener Meriah sebab, sudah menjadi konsesus bersama.

Selain itu selaku orang dayah, Sarkawi juga berpesan agar dayah harus diikat dengan Sanad. ”Kalau tidak ada sanad, semua orang ngomong suka-suka hati dan ilmu kita itu diikat dengan sanad dan saya sendiri Alahmduliilah belajar dari guru-guru saya,” tegas Bupati.

Sebelumnya Sekretaris Umum PB HUDA Aceh, Abi Hasbi Albayuni membacakan SK pelantikan PW HUDA Bener Meriah periode 2020–2025 yang ditandatangi oleh Majelis Syuro PB HUDA Aceh No.19/SK/MSY/IV/1442 H tentang pengesahan Pengurus Wilayah Himpunan Ulama Dayah Aceh Bener Meriah Periode 2020–2025. (uri/bai)

Artikel ini telah dibaca 0 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Mantan Sekda Aceh Thantawi Ishak Berpulang ke Rahmatullah, Aceh Besar Berduka

28 April 2024 - 08:37 WIB

Haji Uma Kunjungi Korban Kebakaran di Krueng Barona Jaya, Aceh Besar

28 April 2024 - 06:37 WIB

Hadapi Liga 3 Nasional, PSBL Langsa Dilepas Menuju Pekalongan

27 April 2024 - 18:46 WIB

PSAB Aceh Besar Bawa 23 Pemain Hadapi Liga 3 Nasional

27 April 2024 - 17:03 WIB

Banda Aceh Kembali Gelar Car Free Day

27 April 2024 - 15:29 WIB

Pasien Hemodialisis RSUDZA Banda Aceh Dapat Pemahaman Program JKN

27 April 2024 - 13:19 WIB

Trending di UTAMA