Menu

Mode Gelap
Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan 1,5 Km dari Kawah Cak Imin Resmikan Posko Pemenangan Musannif bin Sanusi (MBS) Perangkat Desa Sekitar Tambang Tantang Asisten Pemerintahan dan Dewan Lihat Objektif Rekrutmen Pekerja PT AMM Golkar Aceh Peringati Maulid Nabi dan Gelar TOT bagi Saksi Pemilu Ratusan Masyarakat Gurah Peukan Bada Juga Rasakan Manfaat Pasar Murah

NANGGROE BARAT · 19 Feb 2024 06:24 WIB ·

TPA Nurul Fata Gampong Guhang Peringati Isra Mi’raj


 Puluhan anak-anak TPA Nurul Fata Gampong Guhang menerima hadiah perlombaan islami perayaan Israk Mi'raj Perbesar

Puluhan anak-anak TPA Nurul Fata Gampong Guhang menerima hadiah perlombaan islami perayaan Israk Mi'raj

RAKYAT ACEH I BLANGPIDIE (RA) – Taman Pendidikan Al Qur’an (TPA) Nurul Fata di Desa Guhang, Kecamatan Blangpidie, Kabupaten Abdya memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW tahun 2024.

 

Kegiatan berlangsung di Desa setempat, Minggu malam (18/2). Sebelum acara puncak, pada Jumat malam kemarin, puluhan anak-anak TPA tersebut terlebih dulu mengikuti berbagai perlombaan islami.

 

Para anak-anak terlihat sangat antusias saat menerima penghargaan piala dalam perlombaan hafalan bacaan shalat fardhu, shalat jenazah, ayat pendek, ayat panjang, azan, doa makan, doa tidur dan doa bangun tidur.

 

Perlombaan tersebut mendapat dukungan dari seluruh masyarakat dengan harapan kegiatan tersebut bisa ditingkatkan untuk memberikan ilmu agama, serta iman dan taqwa anak-anak yang ditanam sejak usia dini.

 

Ketua Panitia Pelaksana, Faisal mengatakan, peringatan Isra’ Mi’raj, selain perlombaan islami, juga diadakan tausyiah agama yang disampaikan oleh Abu Yusri Wally dari Pawoh Darul Ihsan, Labuhan Haji, Aceh Selatan.

 

Menurut Faisal, perlombaan tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan di TPA dimaksud yang tujuannya agar santri semakin giat dan senang dalam mengikuti proses pembelajaran di TPA tersebut.

 

“Selain itu juga untuk memotivasi anak-anak untuk terus belajar juga menjadi pendorong agar terciptanya generasi muda yang aktif, kreatif, mandiri dan berilmu,” sebutnya.

 

Melalui perlombaan islami itu diharapkan para santri dapat meningkatkan wawasan keilmuannya dan menambah semangat dalam belajar. Selain itu untuk melatih para santri agar berani tampil di depan umum.

 

“Alhamdulillah, para peserta sangat senang dan antusias dalam mengikuti perlombaan tersebut. Dan untuk memotivasi para peserta, panitia menyediakan sejumlah hadiah menarik kepada para pemenang,”katanya.

 

Sementara itu salah seorang wali santri, Riska menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya kegiatan tersebut dan berharap agar para santri dapat bertambah pengalaman mereka.

 

“Kami sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan seperti itu. Dan akan menjadi barometer bagi orang tua untuk mengukur tingkat kecerdasan anaknya selama belajar di TPA,”sebutnya. (mat).

 

Artikel ini telah dibaca 48 kali

badge-check

Penulis

Comments are closed.

Baca Lainnya

Sekda Marhaban Buka Turnamen Bulutangkis Tingkat Barsela 

26 April 2024 - 22:39 WIB

Resmob Polres Aceh Barat Amankan Tiga Pelaku Judi Slot Daring

26 April 2024 - 19:40 WIB

Besok 8 Klub PUPR Kawasan Bersela Mulai Unjuk Kebolehan di Meulaboh

25 April 2024 - 18:30 WIB

Sekda Buka Musrenbang Aceh Jaya

23 April 2024 - 20:00 WIB

Warga Pesisir Meulaboh Senang, Proyek Tanggul Pemecah Ombak Dilanjutkan

23 April 2024 - 19:27 WIB

Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Sosialisasi Aturan Baru Bermain di Pelabuhan

23 April 2024 - 15:23 WIB

Trending di NANGGROE BARAT