RAKYAT ACEH | LANGSA – Ketua Program Studi Sejarah Peradaban Islam sekaligus Dosen Kajian Media dan Komunikasi di IAIN Langsa, Dr. Muslem, M.A., memberi pelatihan fotografi dan videografi bagi peserta Roverdays Penggerak dan Pandega, Minggu (28/7).
Acara ini berlangsung di Swimbath Scout Camp, diikuti oleh siswa-siswi pramuka tingkat SMA dari berbagai sekolah di Aceh, terutama di Kota Langsa.
Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan media visual peserta pramuka. Dr. Muslem menjelaskan teknik dasar dalam fotografi dan videografi, termasuk komposisi, pencahayaan, dan dasar-dasar pengeditan.
“Keterampilan fotografi dan videografi bukan hanya penting untuk mendokumentasikan momen, tetapi juga dapat digunakan dalam berbagai aspek kehidupan lainnya,” ungkap Dr. Muslem kepada Rakyat Aceh via seluler.
Ia juga menekankan pentingnya pemahaman terhadap teknologi dan seni visual di era digital saat ini.
Setelah sesi teori, peserta diajak untuk mempraktekkan ilmu yang telah didapat dengan mengambil foto dan video di sekitar lokasi acara. Karya-karya hasil praktek ini kemudian dinilai dalam sebuah lomba yang bertujuan untuk mendorong kreativitas dan apresiasi terhadap seni visual di kalangan peserta.
“Kegiatan seperti ini membantu siswa mengembangkan bakat dan minat mereka, sekaligus memberikan mereka pengalaman praktis di luar kelas,” tambah Dr. Muslem.
Acara ini merupakan bagian dari program Gugus Depan Langsa Kota untuk memperkaya keterampilan praktis siswa di luar kurikulum akademik. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan peserta tidak hanya mendapat pengalaman baru, tetapi juga dapat mengaplikasikan keterampilan yang diperoleh dalam kehidupan sehari-hari maupun kegiatan kepramukaan lainnya. (rif)